POPULAR STORIES

Meski Belum Diluncurkan, DFSK Glory I-Auto Sudah Bisa Dipesan Dan Dicoba

Meski Belum Diluncurkan, DFSK Glory i-Auto Sudah Bisa Dipesan dan Dicoba DFSK Glory i-Auto

KabarOto.com - DFSK, produsen mobil asal Tiongkok yang sudah mendirikan pabrik di Indonesia, menghadirkan mobil Sport Utility Vehicle (SUV) terbarunya dengan teknologi terkini bernama Glory i-Auto. Segudang fitur modern di sematkan pada mobil yang sampai saat ini belum juga diperkenalkan ke publik.

Meski begitu, DFSK sudah bisa dipesan di diler DFSK. "Beberapa diler resmi kami sudah membuka pemesanan Glory i-Auto dengan memberikan booking fee, untuk berapanya tergantung dari kebijakan diler," jelas PR and Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D Bahar, saat berdiskusi dengan media melalui zoom.

Baca Juga: DFSK Yakin, Kehadiran I-Auto Tak Akan Ganggu Glory 580
Mobil ini disematkan fitur i-Talk dengan kemampuan menerima 59 perintah suara

Saat ditanya waktu peluncuran resminya, wanita yang biasa disapa Anne ini belum bisa menjelaskannya. "Untuk tanggal peluncurannya nanti kami beritahukan. Saat ini masih melihat kepada masalah ekonomi dan daya beli konsumen," terangnya.

Nah, bagi konsumen yang penasaran dengan mobil ini, DFSK menyediakan unit test drive Glory i-Auto ini di diler terdekat. "Kami sudah melakukan delivery unit test drive ke diler resmi secara bertahap. Konsumen bisa mencobanya," tambah Anne.

Glory i-Auto merupakan varian yang berbeda dengan Glory 580, lebih lengkap. Mobil ini disematkan fitur i-Talk dengan kemampuan menerima 59 perintah suara. Pengemudi atau penumpang dapat mengoperasikan beragam fitur yang tersedia di dalam mobil, seperti telepon, navigasi, MP5 (musik, gambar, video), radio, bluetooth, WIFI, kamera (AVM, Camera Recorder), naik turun jendela, sunroof serta sunshade, penyejuk kabin dan kontrol semburan udara di kabin.

Baca Juga: Punya DFSK Gelora Dan Glory I-Auto, Surabaya Tambah 2 Diler

Selain fitur tersebut, Glory i-Auto juga memiliki tampilan modern serta didukung fitur lainnya, yang meliputi new LED head lights with auto lights. Lalu ada sequential turn signal dengan respon yang lebih cepat dan desain yang atraktif. Auto wiper with rain sensor yang otomatis bekerja saat hujan juga sudah disematkan.