POPULAR STORIES

MMKSI Pastikan, Tidak Ada Inden Untuk Pemesan New Mitsubishi Xpander Cross

MMKSI Pastikan, Tidak Ada Inden untuk Pemesan New Mitsubishi Xpander Cross New Mitsubishi Xpnder Cross (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - New Mitsubishi Xpander Cross diperkenalkan dalam pameran GIIAS 2022 lalu. SUV seharga Rp 309 jutaan ini, cukup menarik perhatian masyarakat Indonesia. MMKSI pastikan, tidak ada inden untuk pemesan New Mitsubishi Xpander Cross, unit langsung dikirim ke konsumen.

Hal itu dipertegas oleh Tetsuhiro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), menurutnya, produksi secara massal dilakukan pada Oktober 2022. "Saat ini dimulai Oktober lalu, sudah mulai dikirim ke konsumen yang sudah memesan," terang Tetsuhiro belum lama ini.

Baca Juga: Simak Keunggulan Fitur Baru Mitsubishi New Xpander Cross

Sejak GIIAS Agustus 2022 lalu, New Mitsubishi Xpander Cross pemesanannya sudah sangat tinggi, sampai saat ini sudah dipesan 3.000 unit. "Sekarang bertambah terus, dan kita akan kejar secepatnya," tambah Tetsuhiro lagi.

New Mitsubishi Xpander Cross dengan tampilan baru (Foto: KabarOto)

Seuruh diler menurut dia, saat ini sudah memiliki stok, sehingga konsumen yang memesan tidak perlu khawatir. "Kita berusaha bikin secepat-cepatnya" tegas dia.

Saat ini konsumen tidak perlu lagi menunggu lama Mitsubishi Xpander Cross. Pasalnya saat ini Mitsubishi sudah berhasil memenuhi permintaan konsumen dalam waktu cepat. Jadinya peminat Mitsubishi Xpander Cross baru tidak perlu lagi ragu.

Lantas apa yang membuat mobil ini cukup diminati? Di antaranya adalah fitur pengereman ABS + EBD + BA, Active Stability Control untuk menunjung kestabilan mobil saat melesat, Hill Start Assist (HSA) yang menjaga mobil tetap aman saat menanjak, dan dual SRS Airbag juga siap melindungi pengguna saat terjadi benturan.

New Mitsubishi Xpander Cross diuji di berbagai medan jalan (Foto: KabarOto)

Terdapat fitur Active Yaw Control (AYC), berfungsi untuk meningkatkan performa saat menikung, memastikan kendaraan merespon sesuai dengan keinginan pengemudi saat bermanuver.

Product Appeal Evaluation Departement Mitsubishi Motors, Shinji Suzuki beberapa waktu lalu mengatakan, fitur AYC meningkatkan keamanan saat menikung. “AYC secara optimal mengontrol rem dan ban sehingga lebih aman pada saat menikung,” jelasnya.

Baca Juga: Ground Clearance New Mitsubishi Xpander Cross Manual Dan CVT Berbeda, Ini Sebabnya

Soal performa, New Mitsubishi Xpander menggunakan mesin MIVEC, DOHC, 16 katup berkapasitas 1.500 cc, mampu menghasilkan tenaga 103 dk pada 6.000 rpm dan torsi 141 Nm pada 4.000 rpm.