POPULAR STORIES

Mobil Lubricants Beri Tips Kenali Mitos Dan Fakta Seputar Mobil

Mobil Lubricants Beri Tips Kenali Mitos dan Fakta Seputar Mobil

KabarOto.com - Menerima informasi di era serba digital ini, tentu harus pintar pilih-pilih, dalam artian yang faktual maupun sekadar isapan jempol belaka. Nah, terkait tips perawatan mesin, tentunya kita tentu tidak ingin sembarang menelan mentah-mentah informasi yang justru memperburuk kondisi mesin.

Maka, Mobil Lubricants ingin berbagi tips yang diklaim akurat untuk Sobat KabarOto dan inilah 5 mitos perawatan mobil yang sering ditemukan.

Mitos #1: Isi angin ban ketika sudah terasa kempes saja

Ternyata ini hanyalah mitos. Faktanya, Sobat KabarOto tidak akan bisa benar-benar mengetahui tekanan udara di dalam ban hanya dengan melihat atau menekannya saja, membutuhkan alat untuk mengukurnya. Baiknya ban di cek setiap bulan agar lebih awet karena tekanan udara yang tepat akan mengurangi gesekan.

Mitos #2: Ganti oli mesin setiap 5 ribu kilometer

Beberapa puluh tahun lalu, pihak Mobil Lubricants mengamini pernyataan bahwa oli harus diganti setiap 5 ribu kilometer sekali. Namun, zaman sekarang beberapa formula oli dapat digunakan hingga 10 ribu km. Kendati demikian, perlu diingat bahwa keawetan oli juga dipengaruhi oleh mesin dan cara berkendara. Pastikan oli yang dipakai memenuhi kriteria tersebut.

Baca Juga: Ini Langkah Singkat Bikin Rem Mobil Lebih Awet

Mitos #3: Suara pekikan rem adalah ciri mesin bermasalah

Suara decitan saat mengerem bisa jadi tanda bahwa rem sudah aus sehingga mulai bergesekkan dengan rotor. Namun jika suara pekikan berasal dari getaran berlebih pada mesin, baiknya Sobat KabarOto segera membawa mobil ke bengkel.

Mitos #4: Mengisi BBM di pagi hari biasanya lebih murah

Banyak yang beranggapan bahwa bensin biasanya lebih “kental” di pagi hari. Jadi, saat udara memanas, bensin akan mencair dan Sobat KabarOto akan mendapatkan lebih banyak bensin. Menurut pihak Mobil Lubricants, itu hanyalah mitos belaka. Bensin tidak dapat mengental atau mencair seperti cairan lainnya.

Begitu pula dengan menggoyangkan mobil agar bensin terisi lebih banyak yang diklaim pihaknya hanyalah mitos. Faktanya kelebihan bensin bisa mengalir masuk dan merusak arang tabung (charcoal canister), atau mengalir kembali ke tangki pom dan tentunya malah membuat rugi.

Mitos #5: Mesin harus dipanaskan sebelum digunakan

Memanaskan mesin mobil sebelum berkendara lazim terdengar untuk mobil zaman dahulu. Faktanya, jika memanaskan mesin dan membiarkannya diam selama lebih dari 3 menit, Sobat KabarOto hanya akan buang-buang bensin karena mesin mobil modern zaman sekarang lebih cepat panas saat digunakan berkendara.