POPULAR STORIES

Nippon Oil Eneos Lebarkan Sayap Di Dunia Motorsport Indonesia

Nippon Oil Eneos Lebarkan Sayap di Dunia Motorsport Indonesia

KabarOto.com - Meski masih dalam suasana pandemi, PT Nippon Oil Indonesia (NOID) mengaku terus melakukan kegiatan produksi, penjualan serta pemasaran, dan memberikan dukungan untuk kegiatan dunia otomotif kepada pihak-pihak yang tetap aktif melakukan kegiatan.

Contohnya Eneos, yang memberikan dukungan untuk tim Honda Racing Indonesia (HRI) yang berpartisipasi dalam ajang Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) dan slalom di sepanjang tahun 2021.

Baca juga: Tutup Musim Balap 2021, Ini Para Juara Umum OMR BMWCCI Di ISSOM

Kerjasama dengan tim HRI merupakan program dengan total 5 seri pertandingan. Selain itu, Eneos juga berpartisipasi sebagai salah satu sponsor dalam Honda Racing Simulator Championship (HRSC), sebuah ajang balap virtual yang juga dihelat tahun ini.

“Kami berharap rangkaian kegiatan ini dapat meningkatkan motivasi pecinta otomotif di Tanah Air untuk tetap aktif dan berkreasi,” ujar General Manager PT Nippon Oil Indonesia, Imran Razy.

Baca juga: Haridarma Manoppo Bawa Toyota Sabet Gelar Juara Nasional ISSOM 2021

Sejalan dengan program-program yang pihaknya lakukan di tahun 2021 maupun sebelumnya, maka tahun ini, Eneos mengklaim telah merancang sejumlah program dan rencana kerja, serta akan tetap fokus melakukan kerjasama dengan sejumlah pihak, khususnya di dunia otomotif.

Selain itu, dengan adanya kebutuhan pelumas yang semakin beragam, PT. NOID juga klaimnya akan terus berkontribusi dalam memenuhi kebutuhan pelumas di Indonesia, sesuai kebutuhan mesin kendaraan dari para APM.