POPULAR STORIES

Prestige Motorcars Perkenalkan EHang 216 Di IIMS Hybrid 2021

Prestige Motorcars Perkenalkan EHang 216 di IIMS Hybrid 2021

KabarOto.com - Prestige Motorcars meluncurkan kendaraan udara otonom atau Autonomous Aerial Vehicle (AAV) kelas penumpang berbasis listrik. Kendaraan dengan kategori UAM (Urban Air Mobility) tersebut, berbeda dengan drone yang biasa digunakan untuk keperluan fotografi. Pasalnya, EHang 216 mampu mengangkut penumpang.

Prestige Motorcars berharap kerjasama dengan EHang dengan harapan memberi solusi dari permasalahan yang dihadapi masyarakat perkotaan. Autonomous Aerial Vehicle (AAV) dinilai akan menjadi sarana mobilisasi yang efisien dan ekonomis, apalagi pesawat super canggih ini bebas emisi sehingga diklaim memungkinkan terciptanya langit biru di Indonesia.

Baca Juga: Prestige Motorcars Bawa Tesla Model 3 Facelift Ke Indonesia, Ini Kebaruannya

AAV berbasis listrik ini diklaim lebih unggul dari pesawat konvensional, konsep desain teknologi eHang memiliki standar yang ketat, tingkat keamanan maksimum, manajemen terpusat dengan komando dan kendali.

“Era Urban Air Mobility yang kami impikan dari masa depan telah hadir di depan mata kami. Taksi udara bukan hanya gaya hidup, tapi juga cara baru untuk bepergian. Baik untuk keperluan pribadi maupun sektor lainnya seperti pariwisata,” ujar Rudy Salim selaku Presiden Direktur Prestige Motorcars.

Baca Juga: IMI Dan Prestige Motorcars Hibahkan Mobil Tesla Untuk Korlantas Polri

Rudy Salim menambahkan, saat ini pihaknya belum bisa merinci harga dari EHang 216, karena masih mengurus regulasinya.

Teknologi penerbangan otonom seperti yang diaplikasikan EHang 216 diklaim menghilangkan kemungkinan kegagalan dan kerusakan yang disebabkan oleh kesalahan manusia.

Tanpa perlu mengontrol atau mengoperasikan pesawat, penumpang bisa duduk dan menikmati perjalanan. Rute penerbangan akan disurvei terlebih dahulu untuk mengatur rencana penerbangan terbaik bagi penumpang.