POPULAR STORIES

Toprak Razgatlioglu Bakal Uji Yamaha YZR-M1, Siap Ke MotoGP?

Toprak Razgatlioglu Bakal Uji Yamaha YZR-M1, Siap ke MotoGP? Sumber Foto : WSBK

KabarOto.com – Pembalap World Superbike (WSBK) tim Pata Yamaha, Toprak Razgatlioglu akan menguji Yamaha YZR-M1 akhir tahun ini.

Sebelumnya sang pemuncak klasemen WSBK 2021 itu pernah ditawari oleh tim MotoGP Yamaha. Hanya saja, Toprak dan manajemennya ingin sukses di WSBK terlebih dahulu sebelum memikirkan MotoGP. Meski demikian, tidak perlu waktu lama untuk melihat pembalap asal Turki itu menjajal YZR-M1.

Baca juga: Begini Reaksi Remy Gardner dan Raul Fernandez Usai Jajal KTM RC16

Toprak

Dikabarkan tim Yamaha MotoGP sudah menjadwalkan tes motor untuk dirinya. Dan, Toprak sendiri mengonfirmasi hal tersebut. “Ya, tahun ini saya akan mencobanya. Tetapi, mungkin saya tidak menyukainya,” ungkap Toprak saat berbicara dengan Johanthan Rea.

Melihat respon tersebut, Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) justru mendukung Toprak untuk ke MotoGP. Tidak hanya itu, Rea juga mengutarakan penyesalannya karena talenta yang dimilkinya tidak dilirik tim MotoGP mana pun.

Baca juga: Yamaha Rilis Edisi Spesial 60th Anniversary untuk R-Series 2022

Jonathan Rea mendukung Toprak ke MotoGP

“Saya ingin ke MotoGP, tapi saya tidak pernah mendapatkan kesempatan. Jika Anda punya kesempatan, anda harus menggunakannya. Percaya pada saya, jika Anda tidak mengambilnya, maka suatu saat Anda menginjak usia 30 tahun tidak ada yang menginginkan anda,” ungkap Rea ke Toprak.

Berbeda dengan Toprak, sang manajer justru membuka peluang jika pabrikan berlogo garpu tala itu membutuhkan jasa pembalap bernomor 54 itu untuk menggantikan pembalap dan tes motor.

“Kami memiliki hubungan yang baik dengan proyek MotoGP. Jika ada kesempatan di MotoGP, maka kami akan melakukannya. Kemudian, kami juga akan mempersiapkan dengan baik jika mereka membutuhkan pembalap pengganti. Selain itu, kami juga menawarkan kesempatan bagi mereka untuk menemukan peluang baru,” ungkap Dosolo selaku manajer Toprak.