POPULAR STORIES

Yadea Bakal Investasikan Rp 15 Triliun Untuk Bangun Pabrik Di Filipina

Yadea Bakal Investasikan Rp 15 Triliun untuk Bangun Pabrik di Filipina Ilustrasi skuter listrik Yadea dipasarkan di Indonesia (Foto: Kabaroto)

KabarOto.com - Yadea, merek motor listrik asal Tiongkok, akan berinvestasi senilai $ 1 miliar atau sekitar Rp 15 triliun untuk membangun pabrik di Filipina.

Melansir laman Reuters, Direktur Jenderal Otoritas Zona Ekonomi Filipina, Tereso Panga mengungkapkan, Yadea akan memperluas segmen motor listriknya di wilayah Asia Tenggara.

"Yadea sudah menunjukkan minat dengan mengajukan aplikasi penggunaan fasilitas di Batangas, Selatan dari Manila," jelas Panga.

Baca Juga: Gandeng Porsche, Yadea Hadirkan Skuter Listrik VF F200

Yadea resmikan diler pertama di Indonesia

Menurutnya, fasilitas Yadea ini mampu memproduksi kendaraan sebanyak 3 hingga 5 juta unit per tahun. Nantinya, fasilitas ini akan memenuhi permintaan pasar domestik dan ekspor.

Diketahui, Yadea sudah memiliki enam fasilitas produksi di Tiongkok dan satu di Vietnam, dengan kapasitas produksi 12 juta unit per tahun. Namun, untuk fasilitas di Filipina, Yadea belum mengkonfirmasi hal tersebut.

Sebagai informasi, dari data Federasi Otomotif ASEAN, Filipina mampu memproduksi 935.000 sepeda motor dan skuter pada tahun 2022.

Sedangkan Indonesia mampu memproduksi lebih banyak, pada Jauari -April 2023 mampu memproduksi 2.341.455 unit, sedangkan Filipina hanya sekitar 454.446 unit.

Baca Juga: Yadea Keenes, Motor Listrik Bergaya Sport Akan Dipasarkan Tahun Ini

Yadea sendiri berada di bawah naungan PT Indomobil Emotor Internasional yang merupakan anak perusahaan Indomobil Group.

Di pasar global, Yadea sudah memasarkan produknya di 90 negara. Bahkan, di tahun 2021, Yadea diklaim menjadi pemimpin penjualan skuter listrik secara global.

Secara global, penjualan skuter listrik Yadea mencapai 6,1 unit. Hasil ini membuatnya menempati posisi kedua pabrikan skuter listrik dengan penjualan terbanyak. Secara keseluruhan, Yadea sdah menjual 13,8 juta unit skuter listrik.