POPULAR STORIES

BMW 3 Series Gran Limousine Iconic Edition Hadir Di India

BMW 3 Series Gran Limousine Iconic Edition Hadir di India

KabarOto.com – BMW India baru saja meluncurkan edisi khusus Iconic Edition baru dari varian Gran Limousine. Model ini diproduksi secara lokal dalam jumlah terbatas, ditawarkan dengan mesin diesel dan bensin hanya untuk pasar India.

Didasarkan pada BMW Seri 3 Gran Limousine spesifikasi India, mobil ini mengisi kekosongan antara Seri 3 reguler dan Seri 5 yang lebih besar. Dengan panjang 4.829 mm dan jarak sumbu roda 2.961 mm, lebih panjang 110 mm dari Seri 3 normal dan menawarkan ruang kabin lebih luas bagi penumpang belakang.

Baca juga: Harga Rp700 Jutaan Dan Lebih Bertenaga, BMW 320i Dynamic Resmi Meluncur

Iconic Edition dibedakan dari BMW Iconic Glow Kidney Grille yang dipadukan dengan lampu depan dan lampu belakang LED standar. Ini didasarkan pada Luxury Pack dengan pelek ukuran 18 inci yang lebih besar dan elemen krom di sekitar bodi. Pelanggan dapat memilih antara Mineral White, Carbon Black, dan Cashmere Silver yang dipadukan dengan pelapis Cognac atau Hitam untuk interior.

Mengintip dalam kabin, terdapat mata langsung tertuju pada Crystal Gear Shift Knob yang mirip dengan dengan kepunyaan Seri 8. Selain itu paket standar termasuk kursi penumpang depan berlapis kulit Vernasca, sedangkan kursi belakang memiliki bantalan sandaran kepala tambahan dan gantungan baju.

Fitur-fitur lainnya mencakup climate control otomatis tiga zona dengan filter karbon aktif agar menjaga kualitas udara di kabin. Lalu Panorama Glass Sunroof, kluster instrumen digital 12,3 inci, layar sentuh infotainment 10,25 inci, serta sistem speaker racikan Harman Kardon Surround Sound dengan 16 speaker, dan wireless charging.

Fitur bantuan pengemudi mencakup lainnya sudah disematkan Parking Assist dan Reversing Assistant, dengan melacak jarak 50 meter dan mengambil alih kemudi saat mundur dari tempat parkir sempit atau melalui jalan yang sempit.

Baca juga: Modifikasi BMW E30 Racikan Ace Custom Gunakan Mesin V8 Lexus

Model ini ditawarkan dalam paket 330Li dengan mesin bensin empat silinder 2.000 cc yang menghasilkan 262 dk dan 400 Nm. dan dalam 320Ld bermesin diesel empat silinder 2.000 cc mampu memuntahkan 193 dk dan 400 Nm. Disambung ke girbok otomatis Steptronic Sport delapan kecepatan pengaturan paddle shifter mengirimkan tenaga ke roda belakang. Asyiknya lagi, ketika memakai Launch Control mobil dapat berakselerasi dari 0-100 kpj dalam bensin 6,2 detik atau diesel 7,6 detik.

BMW Seri 3 Gran Limousine Iconic Edition akan diproduksi di BMW Group Plant Chennai. Saat ini tersedia untuk dipesan di India, dengan harga mulai dari Rp 1,026 miliar untuk 330Li dan Rp 1,054 miliar untuk 320Ld.