POPULAR STORIES

Cegah Truk ODOL, Jalan Tol Indonesia Akan Berlakukan Teknologi WIM Awal Tahun 2022

Cegah Truk ODOL, Jalan Tol Indonesia akan Berlakukan Teknologi WIM Awal Tahun 2022 Truk berlebih muatan di pintul Tol

KabarOto.com - Tekonologi Weight In Motion (WIM) resmi akan diberlakukan di beberapa ruas tol (01/01). Hal ini untuk menindak truk Over Domension Over Loading (ODOL) yang saat ini masih beredar di jalan raya, menggangu pengguna jalan lain serta berpotensi mengakibatkan kecelakaan.

Penerapan sistem ini sesuai dengan Surat Edaran (SE) Menteri Perhubungan (Menhub) Nomor 116 Tahun 2021, tentang Pengawasan dan Penindakan Terhadap Kendaraan Angkutan Barang atas Pelanggaran Ukuran Lebih (Over Dimension) dan Pelanggaran Muatan Lebih (Over Loading) atau ODOL di Jalan Tol.

Baca juga: Sistem MLFF Di Jalan Tol Nantinya Bisa Memantau Truk ODOL

Budi Setiyadi, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan menjelaskan, sampai saat ini di jalan tol belum maksimal dilaksanakan, karena alatnya belum semua terpasang.

Weight In Motion (WIM)

"Nah sekarang jalan tol sebagian sudah ada alat WIM atau timbangan yang dipasang dan dapat bekerja meski mobil tetap jalan," terang Budi. Saat ini, sudah 10 WIM yang sudah dipasang di beberapa ruas tol Indonesia.

terdapat empat WIM yang ada di Tol Trans-Jawa, sementara tiga sisanya di Tol Trans-Sumatera. WIM akan ditambah dan akan terintegrasi dengan Electronic Traffic Law Enforecement (ETLE). "Jadi nanti saat akan bayar pajak akan ditagih, tapi untuk awal mereka akan dikeluarkan ke exit toll terdekat," ucap Budi.

Dalam surat edaran tersebut, penerapan WIM ini tujuannya untuk menjaga infrastrutkur jalan tol, agar tidak infrastruktur mengalami kerusakan lebih cepat, sehingga negara mengalami kerugian.

Pemerintah harus memperbaiki jalan akibat truk berlebih muatan dan melebihi kapasitas. Penerapan ini juga untuk mengurangi angka dan tingkat kecelakaan lalu lintas. WIM adalah teknologi yang bisa melakukan pengawasan dan penindakan terhadap kendaraan angkutan barang.

Baca juga: Kemenhub Akan Tindak Truk ODOL Di Seluruh Jembatan Timbang

Selain itu untuk meningkatkan pelayanan transportasi jalan yang berkualitas, nyaman, aman, inovatif dan ramah lingkungan. WIM dipasang, tujuannya untuk mengawasi muatan barang, menggunakan alat penimbangan metode dinamis (WIM) serta pemeriksaan dokumen administrasi kendaraan angkutan barang.