POPULAR STORIES

Intip Koleksi Mobil Ratu Elizabeth II, Ini Paling Favorit

Intip Koleksi Mobil Ratu Elizabeth II, Ini Paling Favorit Range Rover versi atap terbuka digunakan Ratu Elizabeth bersama mendiang Suaminya Pangeran Philips keliling kota (Foto: Carscoops)

KabarOto.com - Rakyat Inggris dan Britania Raya saat ini sedang berduka. Ratu Elizabeth II meninggalkan dunia untuk selama-lamanya, pada 8 September 2022. Padahal, beliau baru merayakan Queen's Platinum Jubilee, memegang tahta selama 70 tahun 214 hari. Ia menjadi pemimpin terlama di negeri monarki itu.

Mendiang Ratu Elizabeth II dikenal sebagai sosok wanita yang gemar mengemudikan mobil, jenis Sport Utility Vehicle (SUV) Land Rover. Dilansir dari The Sunday Times Driving, Putri Mahkota Elizabeth Alexandra Mary (namanya sebelum menjadi ratu Britania Raya) tergabung dalam satuan Women’s Auxiliary Territorial Service.

Baca juga: McLaren Warna Khusus Rayakan 70 Tahun Pemerintahan Ratu Elizabeth

Usia 18 tahun, Elizabeth muda ikut mobilisasi negeri dalam menangani Perang Dunia Kedua tahun 1945. Ia mendapat pelatihan sebagai driver kendaraan all-terrain, dan cukup lihai mengendarai berbagai mobil transmisi Four-Wheel Drive (4WD), termasuk juga ambulans.

Vauxhall Cresta PA Friary Estate produksi 1961. (GQ Magazine)

Tak hanya menjadi pengemudi, ia juga bisa mengatasi segala permasalah kendaraan sendiri, tanpa bantuan orang lain, sehingga menjalankan fungsi menjadi seorang mekanik juga.

Setelah menjadi Ratu di kerajaan Britania Raya pada 6 Februari 1952, Elizabeth sangat menikmati kegiatan mengemudi mobil sendiri. Saat berada di Istana Windsor, ia menyempatkan waktu selama 45 menit menyetir mobil dari London. Selain itu, di Istana Balmoral, Aberdeenshire, Skotlandia ia kerap mengemudikan kendaraan roda empat.

Rolls-Royce Phantom IV State Landaulet 1955 (Foto: GQ Magazine)

Ratu Elizabeth II sering mengendarai Land Rover Seri I, keliling kawasan off-road di sekitar Istana Balmoral. Terlihat ia sangat mencintai mobil buatan negaranya.

Land Rover Defender disebut-sebut oleh banyak media Inggris, sebagai kendaraan yang dikagumi Ratu. Mobil itu mungkin hanya salah satu dari sekian banyak Land Rover di garasinya. Sang Ratu memilik sekitar 30 unit Land Rover, mulai dari Seri 1 produksi pertama hingga terbaru

Selain itu, juga memiliki Daimler Super V8 LWB, mobil ini sudah dimodifikasi, sehingga telah dilengkapi dengan peralatan komunikasi canggih. Ratu juga memiliki Daimler Double Six, dengan tempat duduk khusus untuk corgis. Kedua mobil tersebut beberapa waktu lalu sudah dilelang.

Bentley State Limousine lansiran 2002 (Foto: GQ Magazine)

Kemudian koleksi mobilnya Rolls-Royce Phantom IV State Landaulet 1955. Mobil ini disebut paling spesial, dibekali mesin 5.7 liter delapan silinder segaris, dan hanya diproduksi 18 unit saja. Mobil tersebut beroperasi selama 43 tahun, kemudian dikembalikan ke Rolls-Royce pada 2002.

Berikutnya adalah Vauxhall Cresta PA Friary Estate 1961, ini menjadi favorit sang ratu juga. dibalur cat Imperial Green, dan sampai saat ini masih berada di garasi kerajaan di Sandringham.

Kemudian koleksi lainnya Bentley State Limousine buatan tahun 2002. Mobil ini hadiah dari Bentley untuk Ratu Elizabeth II, diberikan pada tahun 2002 saat memperingati 50 tahun kenaikan tahta.

Dibekali mesin V8 6,75 liter, sanggup menghasilkan tenaga 400 dk. Bagian mobil ini sudah dimodifikasi sedemikian rupa, agar sang Ratu menjadi nyaman.

Baca juga: Tak Pakai Sabuk Pengaman, Ratu Elizabeth Kena Tilang?

Ada juga Range Rover yang dibangun khusus oleh Land Rover Design dan Jaguar Land Rover Special Vehicle Operations (SVO). Atapnya bisa terbuka, atap terbuka, kacanya transparan, agar sang ratu bis aberinteraksi dengan rakyatnya di dalam mobil.

Ini menjadi menjadi kendaraan yang biasa membawa dia bersama mendiang suami Pangeran Philip, saat parade di kota. Ini menjadi kendaraan

Dibekali mesin diesel SDV6 berkapasitas 3,0 liter, ada sebuah motor listrik yang menjadi jantung penggerak, tenaga yang dihasilkan dari dua penggerak itu dapat mencapai 335 dk dengan torsi 700 nm.