POPULAR STORIES

Mercedes-Benz Indonesia Kembali Gelar Turnamen Golf MercedesTrophy

Mercedes-Benz Indonesia Kembali Gelar Turnamen Golf MercedesTrophy Mercedes-Benz Indonesia kembali menggelar turnamen golf MercedesTrophy bagi pemilik kendaraan Mercedes-Benz di seluruh Indonesia.

Kabaroto.com - Mercedes-Benz Indonesia kembali menggelar turnamen golf MercedesTrophy bagi pemilik kendaraan Mercedes-Benz di seluruh Indonesia. Turnamen golf bergengsi yang telah diadakan di Indonesia sejak 1992 ini adalah wujud apresiasi Mercedes-Benz kepada pelanggannya, sekaligus memberi kesempatan bagi pegolf amatir terbaik untuk berprestasi pada turnamen serupa di tingkat nasional, regional, dan dunia.

Tahun ini merupakan penyelenggaraan ke-21 dari turnamen prestisius di Indonesia tersebut. Hingga saat ini, MercedesTrophy telah diselenggarakan di lebih dari 60 negara di dunia dengan peserta mencapai lebih dari 60.000 peserta setiap tahunnya. Pada tahun ini, babak Indonesian Final akan dilaksanakan pada tanggal 12 Juli 2017, bertempat di Royale Jakarta Golf Club. Tujuh pemenang di babak Indonesian Final nantinya akan memiliki kesempatan untuk mewakili tim Indonesia pada ajang MercedesTrophy Asian Final di Sanctuary Cove Resort, Australia pada tanggal 9-11 Agustus 2017.

Pemain terbaik di Asian Final memiliki kesempatan untuk berlaga pada MercedesTrophy World Final pada tanggal 3-8 Oktober 2017, yang berlangsung di Stuttgart, Jerman, tempat kantor pusat Mercedes-Benz berlokasi. Adapun pendaftaran MercedesTrophy Indonesia ini sudah dibuka sejak 19 Juni 2017 lalu.

Hari Arifianto, Deputy Director Marketing Communication PT. MercedesBenz Distribution Indonesia mengatakan, Pagelaran turnamen golf bergengsi yaitu MercedesTrophy tahun ini telah memasuki penyelenggaraan ke-21 dari total seluruh turnamen yang pernah di selenggarakan di Indonesia. Mercedes sangat antusias pada kejuaraan tahun ini karena selain turnamen yang bergengsi, Mercedes juga yakin dan optimis akan antusiasme pegolf amatir terbaik pemilik kendaraan Mercedes-Benz yang ada di Indonesia untuk dapat bergabung pada turnamen ini.

"Mereka akan bersaing dengan pegolf amatir dari negara-negara Asia Tenggara lainnya dan tentunya antusiasme mereka akan semakin meningkat dari tahun-tahun sebelumnya. Turnamen ini juga merupakan kesempatan langka yang memberikan peluang bagi mereka untuk dapat berlaga di putaran final nantinya yang akan berlangsung di Australia 9-11 Agustus 2017 mendatang," papar Hari.

Baca Juga: