POPULAR STORIES

Bajaj Listrik Segera Hadir

Bajaj Listrik Segera Hadir Bajaj Roda Tiga (foto: Motorbeam.com)

Kabaroto.com- Era mobil listrik saat ini berkembang secara pesat. Berbagai produsen otomotif besar tengah berlomba-lomba membuat kendaraan listrik. Salah satunya dilakukan oleh Bajaj yang dikenal dengan produk Pulsar.

Seperti dilansir laman Motorbeam, Kamis (30/8/2017) Bajaj dilaporkan tengah mengembangkan motor beroda tiga yang akan ditenagai mesin listrik. Langkah ini diambil oleh Bajaj untuk mendukung program Pemerintah India yang menginginkan kendaraan listrik berada di jalanan pada tahun 2030 mendatang.

Baca Juga:

Sebelumnya Bajaj telah menghadirkan kendaraan dengan berbagai pilihan bahan bakar seperti mulai dari bensin, diesel, LPG dan CNG.

Bajaj

Selain Bajaj ada beberapa perusahaan lain yang ikut mengembangkan pasar kendaraan listrik di India seperti Mahindra, Nissan, Tata dan Tesla.

Secara global, penjualan kendaraan listrik meningkat 8 kali di Amerika Serikat dan 66 kali di Cina sejak tahun 2011. Bahkan tak hanya produsen otomotif, beberapa perusahaan besar di bidang lain juga ikut terjun mengembangkan mobil listrik seperti JSW Group yang memiliki kekuasaan, baja, dan operasi penambangan.