POPULAR STORIES

Motoroid Yamaha Bisa Berdiri Tegak Tanpa Standar

Motoroid Yamaha Bisa Berdiri Tegak Tanpa Standar Motoroid, motor konsep Yamaha dengan kecanggihannya mampu memukau pengunjung Tokyo Motor Show 2017 (istimewa)

KabarOto.com - Belum lama ini Yamaha memperkenalkan roda dua dengan tiga roda yang diberi nama Niken. Selain itu, perusahaan berloga Tiga Garpu Tala itu juga memperkenalkan motor konsep yang mengusung nama Motoroid.

Motor ini dibekali sensor canggih, dapat mengikuti si empunya hanya dengan sekali tepukan pada bagian body. Tak hanya itu saja, kecanggihan teknologi yang dimiliki Motoroid mampu berdiri tegak tanpa harus ditopang standar.

Baca Juga:

Kabar berhembus, Yamaha saat ini memiliki Innovation Center yang dibangun pada Desember 2016. Sebuah divisi orang-orang kreatif yang khusus mengerjakan dan mengembangkan generasi terbaru produk Yamaha, termasuk desain Motoroid dengan segala kecanggihan teknologinya yang cukup mengesankan.

kabarOto
Yamaha konsep Motoroid

Yamaha Motoroid diperkenalkan secara terbuka sebagai motor konsep dalam ajang Tokyo Motor Show 2017. Mampu menunjukkan hasil kolaborasi antara kreativitas dan canggihnya teknologi saat ini.

Yamaha Motoroid merupakan motor listrik yang dibekali baterai lithium ion. Hasil karya para engineering muda Yamaha ini mampu mencuri perhatian serta memukau pengunjung Tokyo Motor Show 2017.

Sayang, Yamaha Motoroid hanyalah sebuah konsep roda dua masa depan. Mungkin di masa depan dengan kecanggihan teknologi yang ditawarkan plus harga makin murah, bisa saja motor ini akan menjadi standar baru roda dua di masa depan. Motor listrik pintar yang membantu meringankan aktivitas serta mobilitas manusia di era milenium.