POPULAR STORIES

Nyck De Vries Gabung Ke AlphaTauri

Nyck de Vries Gabung ke AlphaTauri Dok : Nyck de Vries

KabarOto.com – Pembalap keturunan Indonesia asal Belanda, Nyck de Vries akhirnya secara resmi mengumumkan akan bergabung ke AlphaTauri dan bermitra dengan Yuki Tsunoda musim depan.

De Vries akan menggantikan Pierre Gasly yang hijrah ke Alpine, Gasly akan bermitra dengan Esteban Ocon musim depan.

Baca juga: Logo Honda Tampil Lagi Di Mobil F1 Red Bull Racing Dan AlphaTauri

Beberapa debut Formula 1 pun sudah dilewati mulai dari sesi Latihan Bebas 1 bersama Mercedes-AMG Petronas, Aston Martin dan Williams musim ini.

Momen puncaknya adalah saat menggantikan Alex Albon (Williams) yang absen pada bulan September. Pembalap 27 tahun itu akhirnya finis posisi 9 pada balapan perdananya.

“Saya sangat senang bergabung dengan Scuderia AlphaTauri untuk tahun 2023 dan saya ingin berterima kasih kepada Red Bull dan tim untuk memberi saya kesempatan untuk mengemudi di F1,” ujar de Vries.

Baca juga: F1 Jepang 2022, Prakiraan Cuaca Dan Pilihan Ban Di Sirkuit Suzuka

Kedatangannya pun disambut baik oleh AlphaTauri. “Nyck adalah pembalap yang sangat terampil, dia memenangkan semua kategori. Kesuksesan besar terakhirnya adalah memenangkan Kejuaraan Dunia Formula E, dan ini adalah bukti nyata bahwa dia adalah pembalap yang sangat kompetitif, dan pantas mendapatkan kursi di F1,” papar Kepala Tim AlphaTauri, Franz Tost.