POPULAR STORIES

Profil Morgan 3 Wheeler

Profil Morgan 3 Wheeler Foto : Deddy KabarOto.

KabarOto.com - Jika Sobat KabarOto mencari mobil unik, mungkin Morgan 3 Wheeler bisa jadi jawaban yang tepat, memiliki tiga buah roda, serta mesin di depan tanpa tutup. Mobil ini merupakan pendahulu dari Morgan Super 3.

Hanya menampung dua orang dewasa, memiliki panjang 3.260 mm, lebar 1.738 mm, tinggi 1.012 mm, dengan jarak sumbu roda 2.385 mm, sementara total bobot keseluruhannya 525 kg.

Baca Juga : Morgan Motor Company Dan Sennheiser Hadirkan Sistem Audio Revolusioner

Bagian eksterior pun seolah dibuat dengan gaya retro, menggunakan lampu model bulat, kaca spion model tangkai yang pengaturannya manual.

Dilengkapi dengan dua buah roda di depan, dengan pelek jari-jari ukuran 19 inci, berbalut ban ukuran 120/90 R19 di depan, dan belakang pelek lebih kecil yakni 15 inci serta tertutup menggunakan ban 175/65 R15.

Sistem pengereman menggunakan cakram 270 cm di depan, sementara belakang rem tromol. Untuk suspensinya, depan mengandalkan wishbone independen, sementara di belakang model monoshock.

Bagian mesin bisa dilihat secara langsung dari luar, menggunakan mesin dari S&S Cycle V twin, OHV berkapasitas 1.998 cc, memiliki tenaga 82 dk pada 5.250 rpm, dan torsi 140 Nm pada 3.250 rpm.

Transmisi manual 5 percepatan dari Mazda. Membuat akselerasi 0-100 kpj butuh waktu 6 detik, dan kecepatan maksimal 185 kpj.

Akses ke bagian kabinnya tidak perlu pintu, tinggal melangkah untuk masuk. Morgan menawarkan beberapa konfigurasi warna kulit yang dapat disesuaikan selera.

Baca Juga : Profil Morgan Super 3

Lalu jika Sobat KabarOto berharap ada banyak fitur, maaf harga mahal bukan berarti banyak fitur. Bahkan AC dan head unit pun absen di mobil ini.

Semuanya dibuat basis, spidometer masih mengandalkan model analog dengan layar MID kecil. Untuk tuas di bawahnya hanya bisa mengatur bagian lampu, dan klakson saja. Bahkan setirnya sangat polos model palang tiga, rem tangannya juga model tarik, berikut sabuk pengaman tiga titik.

Soal harga, banderol mobil ini pada saat peluncurannya sekitar US$ 90.000 atau setara sekitar Rp 1,2 miliar lebih. Bagaimana menurut Sobat KabarOto? Apakah mobil ini tetap keren?