POPULAR STORIES

Ruas Tol Trans Sumatera Bertambah, Jarak Tempuh Palembang-Lampung Makin Singkat

Ruas Tol Trans Sumatera Bertambah, Jarak Tempuh Palembang-Lampung Makin Singkat Jalan Tol Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung (PUPR)

KabarOto.com - Presiden Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi, akhir pekan lalu baru saja meresmikan Jalan Tol Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung sepanjang 189 Km, di Pulau Sumatera.

Selanjutnya, Jokowi menyampaikan bahwa pemerintah akan terus melanjutkan pembangunan jalan tol Trans Sumatera sepanjang 2.974 Km, dari Lampung hingga Aceh dan ditargetkan akan selesai pada tahun 2024.

Baca Juga: Mengintip Sosok Daihatsu Rocky, Kembaran Dari Toyota Raize

Penambahan ruas jalan tol tersebut, dinilai akan semakin mempermudah mobilitas orang, barang/logistik, dan jasa, serta dapat mempersingkat waktu dan jarak tempuh.

Bakal mempersingkat waktu dan jarak tempuh

"Jika sebelumnya dari Palembang ke Lampung sekitar 10 jam, dengan jalan tol sekarang bisa 3 jam. Itu yg namanya efisiensi," kata Presiden Jokowi.

Kehadiran jalan tol tersebut juga akan menciptakan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi baru, sehingga mendorong pengembangan wilayah.

Jalan tol terpanjang yang pernah diresmikan Jokowi

Presiden menambahkan, Jalan Tol Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung merupakan ruas terpanjang yang pernah diresmikannya. Hal tersebut juga mendapatkan pengakuan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) yang diserahkan kepada Dirut PT. Hutama Karya (HK) Bintang Perbowo.

Lanjutan Jalan Tol Bakauheni - Terbanggi Besar

Sementara Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Danang Parikesit mengatakan, Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung merupakan lanjutan Jalan Tol Bakauheni - Terbanggi Besar sepanjang 141 Km yang sudah beroperasi penuh sejak Maret 2019 lalu.

Baca Juga: Buruan, Hanya 2 Unit Saja BMW M4 Competition Di Indonesia

"Dengan diresmikannya ruas tol baru ini, maka panjang tol yang beroperasi sejak tahun 2015 di Trans Sumatera menjadi 469 km," ujar Danang.

Pembangunan ruas Tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung sendiri terbagi menjadi 2 seksi, yaitu Seksi I ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang sepanjang 112 km.

Sedangkan pada Seksi II ruas Pematang Panggang – Kayu Agung sepanjang 78 Km. "Konstruksi ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung telah dikerjakan sejak pertengahan 2017 dengan biaya investasi sebesar Rp 21,95 triliun," tutup Danang.