POPULAR STORIES

Setelah Gratis 2 Bulan, Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Akhirnya Resmi Diberlakukan Tarif

Setelah Gratis 2 Bulan, Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Akhirnya Resmi Diberlakukan Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (ist)

KabarOto.com - Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar sepanjang 140,9 Km telah beroperasi sejak 8 Maret 2019 lalu setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. Usai diresmikan, ruas tol tersebut belum dikenakan tarif sebagai bagian sosialisasi keberadaan tol kepada masyarakat.

Nah, pada tanggal 17 Mei 2019 lalu, ruas yang menjadi bagian Tol Trans Sumatera akhirnya resmi diberlakukan tarif. Kebijakan itu diberlakukan dengan besaran tarif jarak terjauh dari Pelabuhan Bakauheni hingga Terbanggi Besar.

Baca juga: Optimalkan Fasilitas, Tersedia 7 Toilet Bagi Penyandang Disabilitas Di Tol Trans Jawa

Besaran tarifnya adalah Rp 112.500 untuk kendaraan golongan I, Rp 168.500 untuk golongan II & golongan III, dan Rp 224.500 untuk golongan IV & golongan V. Pengenaan tarif tersebut sudah sesuai Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) No. 305/KPTS/M/2019.

Efektif mempersingkat waktu tempuh

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyatakan, tol ini diharapkan dapat menudukung kelancaran arus mudik 2019. "Pada mudik Lebaran 2019, Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar yang sudah operasional akan tersambung dengan ruas Terbanggi Besar hingga ke Palembang yang dibuka fungsional," kata Basuki.

Lebih lanjut Basuki berpesan, "Untuk kelancaran bersama pada saat mudik, para pengguna jalan untuk dapat menjaga perilaku dalam berkendara dengan menaati semua peraturan dan rambu lalu lintas, sehingga mudik Lebaran 2019 dapat berjalan lancar, aman, dan nyaman," katanya.

Baca juga: Kebijakan Satu Arah Di Tol Trans Jawa Diberlakukan, Perhatikan Tanggal Dan Rutenya

Ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar yang telah dioperasikan lebih dari 2 bulan tanpa tarif ini, terbukti memberikan dampak yang signifikan dalam mengurangi waktu tempuh kendaraan sehingga menghasilkan peningkatan intensitas pergerakan orang dan logistik.

Memberikan rasa nyaman kepada para pengemudi

"Saya biasa bawa barang dari Jakarta hingga daerah Palembang atau Jambi. Biasanya lewat jalan biasa itu sekitar 5 jam. Dengan menggunakan jalan tol menjadi 2,5 jam dari Pelabuhan Bakauheni hingga ke Terbanggi Besar. Keamanannya juga lebih terjamin, kalau lewat jalan biasa agak rawan banyak pungutan liar," ujar Paeng Harahap (40) yang berprofesi sebagai Supir Truk.