POPULAR STORIES

Tahun Depan, Kia Carnival 2020 Akan Meluncur Di India

Tahun Depan, Kia Carnival 2020 akan Meluncur di India

KabarOto.com – Kia Motors dikabarkan akan memperkenalkan model terbaru Carnival sebagai sebuah MPV keluarga di India pada awal 2020, rencananya mobil ini akan dipamerkan di Expo Auto 2020 dengan beberapa konfigurasi tempat duduk.

Kia Carnival merupakan model kedua yang masuk ke pasar India setelah Kia Seltos pada 22 Agustus 2019, Kia Carnival akan menjadi kompetitor langsung dari Toyota Innova Crysta di kelas medium MPV.

Dilihat dari bentuk dan dimensinya, Kia Carnival memiliki dimensi panjang 5.115 mm, lebar 1.985 mm, tinggi 1.740 mm, dan wheelbase 3.060 mm. Jika dibandingkan dengan pesaingnya yaitu Toyota Innova Crysta, dimensi ini memiliki ukuran lebih panjang 380 mm, lebih lebar 155 mm, dan wheelbase lebih panjang 310 mm.

Baca juga: Inikah Logo Baru Kia?

Oleh karena itu, kabin di Kia Carnival terasa lebih luas dan lapang dari kompetitornya. Namun, Kia mengharapkan model Carnival untuk pasar India memiliki fokus pada peningkatan kenyamanan penumpang baris kedua, sehingga hadir dengan 7 tempat duduk serta bangku baris ketiga bisa dilipat keatas untuk memberikan kapasitas bagasi berukuran hampir 1.000 liter.

Secara tampilan, Kia Carnival memperoleh beberapa aksen tambahan dan perubahan termasuk penggunaan gril yang lebih besar, pintu geser otomatis untuk akses keluar masuk kabin yang lebih mudah, lampu-lampu sudah menggunakan teknologi LED, ditambah penambahan beberapa aksen krom di bagian eksterior.

Sebagai mobil yang berfokus pada peningkatan kenyamanan penumpang baris kedua, Kia Carnival menyematkan sandaran kaki dan handrest yang dapat diperpanjang, serta Pengaturan AC 3 Zona juga diaplikasikan untuk memberikan kenyamanan di dalam kabin. Di sektor hiburan untuk penumpang belakang, terdapat dua buah layar monitor berukuran 10,1 inci dengan fitur UVO Connect Suite sebagai fitur konektivitas hiburan di dalam kabin.

Baca juga: Diluncurkan Tahun Depan, Kia Optima Berubah Nama Jadi K5?

Terdapat sejumlah fitur premium di dalam interior seperti sistem infotainment layar sentuh berukuran 8 inci dengan konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay, dua buah panel sunroof, instrument cluster berukuran 7 inci, serta sistem pengaturan posisi kursi pengemudi secara otomatis dari fitur memory seat.

Untuk pasar India, Kia Carnival diperkirakan akan dibekali dengan mesin diesel 4 silinder berkapasitas 2.200 cc yang menghasilkan tenaga 202 dk pada 3.800 rpm dan torsi maksimal 400 Nm pada 1.750-2.750 rpm. Tenaga mesin ini disalurkan ke roda depan melalui 2 pilihan transmisi yaitu manual 6 percepatan atau otomatis 8 percepatan.

Di fitur keamanan dan keselamatan berkendara, Kia Carnival 2020 hadir dengan sistem pengereman ABS dan EBD, 4 buah airbag, brake assist, electronic stability control, traction control, hill start assist, Lane Departure Warning, dan Blind Spot Detection.

Dilansir dari zigwheels.com, model terbaru Kia Carnival diperkirakan akan dibanderol Rs. 22-30 lakh atau sekitar Rp 400 juta hingga Rp 600 jutaan. (Nora Dian Pratama)