POPULAR STORIES

Tesla Bangun Fasilitas Produksi Baterai Megapack

Tesla Bangun Fasilitas Produksi Baterai Megapack

KabarOto.com – Tesla telah memulai pembangunan fasilitas produksi baru di California yang akan fokus pada produksi sistem baterai Megapack.

Pabrik baru tersebut terletak di kota Lathrop, California Utara, tidak terlalu jauh dari pabrik Tesla yang ada di Fremont, California. Selain itu, merek mobil listrik ini juga mengoperasikan pusat distribusi seluas 870.000 kaki persegi di Lathrop.

Sebagai informasi, baterai Megapack Tesla dirancang untuk penyimpanan energi skala utilitas dan digunakan oleh banyak pembangkit listrik tenaga surya dan angin yang menggunakannya untuk menyimpan energi berlebih.

Baca Juga : Tesla Ditantang Xiaomi Dalam Pengembangan Kendaraan Listrik Otonom Level 4

Paket ini sebelumnya diproduksi di Gigafactory Tesla di Sparks, Nevada bersama dengan Powerwall dan Powerpack Tesla. Namun, tidak jelas apakah produksi Powerwall dan Powerpack juga akan dialihkan ke lokasi baru di Lathrop.

Menurut keterangan CEO Tesla, Elon Musk menyatakan bahwa Megapack telah terjual habis hingga tahun depan dan permintaan masih banyak yang belum terpenuhi. Selain itu, jumlah permintaan Powerwall lebih dari 1 juta unit per tahun.

Baca Juga : Gokil, CEO Tesla Digaji Rp8 Triliun Sebulan

“Namun, kekurangan chip tidak hanya berdampak pada bisnis otomotifnya tetapi juga bisnis penyimpanan energinya. Kami menggunakan banyak chip yang sama di Powerwall seperti yang ada di mobil mobil konsumen,” ungkap Elon Musk.

Kabarnya, ini bukan satu-satunya pabrik yang sedang dibangun Tesla. Pabrikan mobil listrik asal Amerika Serikat ini juga membangun sebuah situs di Berlin, Jerman yang akan menangani produksi sel baterai dan mobil listrik.