POPULAR STORIES

Update Klasemen Konstruktor F1 2023 Setelah Drama Di Singapura

Update Klasemen konstruktor F1 2023 Setelah Drama di Singapura Formula 1 di Singapura (Foto: F1)

KabarOto.com - Setelah beberapa drama di Formula 1 Singapura 2023 berlangsung, dan juara baru di luar Red Bull Racing muncul, beberapa tim tentu mendulang poin lebih banyak untuk memperbaiki posisinya di klasemen konstruktor.

Walau tidak juara, Red Bull Racing tetap tak terkejar dengan 597 poin, mereka berhasil menambah 14 poin lewat Max Verstappen yang finis kelima, dan Sergio Perez finis kedelapan.

Sementara Mercedes AMG Petronas berhasil menambah poin lewat Lewis Hamilton yang finis ketiga, sehingga total mengumpulkan 289 poin. Sementara juara Singapura, Carlos Sainz, dan Charles Leclerc yang finis keempat menyumbang poin bagi Scuderia Ferrari, mengumpulkan total 265 poin.

Baca Juga : Hasil F1 Singapura 2023, Podium Tanpa Max Verstappen

Di bawahnya, Aston Martin gagal mendapat poin di Singapura. Namun posisi masih aman di ranking keempat dengan 217 poin. Lalu McLaren pun mendapat double poin dari Lando Norris, yang finis kedua serta Oscar Piastri finis ketujuh. Sehingga total 139 poin telah dikumpulkan oleh tim oranye itu.

Baca Juga : Guanyu Zhou Perpanjang Kontrak Di Alfa Romeo Hingga 2024

Sementara Alpine bertengger di ranking keenam, mendapat tambahan poin dari Pierre Gasly, membuat total 81 poin. Lalu Williams berada di urutan ketujuh dengan 21 poin.

Haas dapat poin hiburan dari Kevin Magnussen setelah finish kesepuluh dengan total 12 poin. Lalu Alfa Romeo ada di ranking kesembilan 10 poin, dengan AlphaTauri mendapat poin dari pembalap pengganti mereka yakni Liam Lawson yang finis kesembilan, AlphaTauri sekarang berada di dasar klasemen dengan total 5 poin.

Update Klasemen konstruktor F1 2023 :