POPULAR STORIES

Volvo Punya Mobil Yang Bisa Mendeteksi Penyakit

Volvo Punya Mobil yang Bisa Mendeteksi Penyakit foto: www.carscoops.com

KabarOto.com - Mobil masa depan seharusnya bebas emisi, berteknologi otonom atau tanpa sopir, dan aman. Hal ini yang coba diwujudkan oleh perusahaan otomotif asal Swedia.

Tak hanya itu saja, Volvo juga berupaya untuk menciptakan teknologi yang mampu memantau kesehatan dan menyembuhkan penyakit orang-orang yang ada di dalam mobil. Teknologi itu bernama Volvo Care Concept.

Pencetus ide teknologi ini adalah seniman bernama Maximillian Troicher. Volvo Care Concept adalah mobil mungil yang memiliki dua pintu. Volvo rencananya bakal menggunakan mobil ini untuk memantau kesehatan para karyawannya.

Baca Juga:

Cara kerjanya pun cukup mudah. Anda hanya perlu masuk ke dalam kabin mobil ini. Kemudian, kabin mobil ini akan memberikan Anda pengalaman mengemudi, relaksasi fisik, dan sistem hiburan. Mobil ini juga bisa mendeteksi penyakit orang-orang yang ada di dalamnya.

Anda juga bisa memilih untuk mengemudikan sendiri mobil atau dengan bantuan teknologi otonom untuk sampai ke tujuan. Jika memilih teknologi otonom, Anda bisa bersantai di kursi penumpang sambil menikmati segala fasilitas menyehatkan yang ada di mobil ini.

Dengan menghadirkan mobil ini, Volvo berharap bisa mengurangi tingkat stress pengemudi akibat tekanan sosial, beban pekerjaan, dan kurangnya waktu untuk memeriksa kesehatan.