POPULAR STORIES

7 Motor Listrik Meluncur Di GIIAS 2022

7 Motor Listrik Meluncur di GIIAS 2022 Motor listrik Minerva meluncur di GIIAS 2022 (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - GIIAS 2022 yang berlangsung 11-22 Agustus 2022, di ICE BSD, tangerang tak hanya diikuti oleh beragam merek mobil. Puluhan merek motor juga turut meriahkan pameran akbar se-Asia Tenggara ini.

Bahkan motor-motor listrik melantai dan siap dipinang oleh para pengunjung. Ada 7 motor listrik diluncurkan dalam pameran ini, Segway meluncurkan 4 motor listrik, yaitu N90C, N100, E110L dan E200P.

Baca Juga: Motor Listrik Minerva Electron Melantai Di GIIAS 2022, Harganya Rp16,5 Juta

Kemudian Minerva Electron, setelah itu Alva dengan beberapa produk andalannya dan Pacific. Sementara untuk kendaraan roda dua bermesin bakar konvensional ada Benelli Panarea dan MForce Wmoto.

Peluncuran motor listrik Alva (Foto: KabarOto)

Sekretaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara mengatakan, pasar roda dua cukup tinggi. "Setahun kalau tidak salah pernah sampai mencapai 6-7 juta unit," terang Kukuh.

Dari jumlah tersebut, ia mencoba membayangkan, jika kemudian seluruh motor menggunakan bahan bakar fosil, sangat mengkhawatirkan soal impor yang tentu akan meningkat. "Oleh karena itu hadirlah motor listrik,” terangnya.

Motor listrik Segway (Foto: KabarOto)

Motor-motor listrik, yang dijual bisa dicoba melalui EV Test Track, disiapkan oleh penyelenggara pameran GIIAS. Lokasinua berada di Hall-10, ICE BSD, Tangerang.

Baca Juga: Motor Listrik Alva One Meluncur Di GIIAS 2022, Ini Ulasannya!

Bagi pengunjung yang ingin memanfaatkan momentum ini untuk mengetahui seperti apa motor-motor listrik yang ada di GIIAS 2022, bisa mulai melakukan booking test ride di Auto360.