POPULAR STORIES

Begini Tips Gunakan Motor Listrik Agar Baterai Awet

Begini Tips Gunakan Motor Listrik Agar Baterai Awet Foto : KabarOto.com.

KabarOto.com - Pacific mulai merambah dunia sepeda listrik dan motor listrik, membidik pasar untuk kalangan mid-low, Pacific memang sengaja membuat produknya terjangkau di pasaran.

Tidak menggunakan baterai lithium-ion, namun Pacific memilih untuk menerapkan baterai SLA (Sealed Lead Acid) yang dirasa masih sangat cukup untuk digunakan sehari-hari.

"Target kita middle low, jadi harga terjangkau. Kalau kami pakai baterai lithium harga akan bisa dua kali lipat. Makanya kita pakai baterai SLA," jelas Janto Hasan selaku Promotion Manager PT Roda Pasific Mandiri.

Baca Juga : Pacific Tawarkan Whizz Dan Syncros 8.0 Di GIIAS 2023

Sembari membocorkan rahasia kenapa produknya terjangkau, ada tips agar penggunaan produknya lebih lama. Dijelaskan kesalahan fatal dalam penggunaan sepeda atau motor listrik adalah memakainya sampai baterai habis.

"Kalau baterai habis di jalan itu bisa bermasalah biasanya, benar-benar mati. Oleh karena itu biasakan sebelum melakukan perjalanan, dicas lebih dahulu, biasanya ukuran 1 balok baterai itu sekitar 20 km," ujar Janto.

Baca Juga : Alva Cervo Punya Fitur Boost, Apakah Itu?

Selain itu usahakan kapasitas jangan sampai dibawah 25%. Lalu saat pengecasan usahakan tidak ditinggal semalaman, cukup tinggal 3-4 jam hingga penuh. Hal ini akan memperpanjang umur baterai.