POPULAR STORIES

Fasilitasi Anggota Yang Gemar Balapan, HDCI Akan Gelar Drag Race Di Yogyakarta

Fasilitasi Anggota yang Gemar Balapan, HDCI akan Gelar Drag Race di Yogyakarta Harley-Davidson yang siap digeber dalam Drag Race HDCI (Foto: Dok Jusri Pulubuhu)

KabarOto.com - Harley-Davidson, dikenal sebagai motor gede bermesin besar yang banyak digunakan pecinta otomotif di dunia bahkan Indonesia. Komunitas yang menaungi para pemilik H-D ini pun beragam, lebih dari satu.

Namun, terkadang para pengguna Harley-Davidson selalu memutar gas mereka dengan kecepatan penuh, saat melakukan touring bersama komunitasnya di jalan raya. Akibatnya, sering kali terjadi kecelakaan yang melibatkan pengguna jalan raya lainnya.

Baca Juga: Libatkan UMKM, HDCI Gelar Sumatera Bike Week Di Bukittinggi

Dalam rangka memfasilitasi membernya yang gemar balap, Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) memfasilitasinya dengan menggelar balapan secara legal. Adu kecepatan tersebut masuk ke dalam seri kejuaraan HDCI Drag Race Seri 1 di Yogya Bike Rendezvous 2022, 16-18 September 2022 mendatang.

Jusri bersama Bimo dari Bimo Custom (Foto: Doku Pulubuhu)

Dalam ajang ini, seluruh peserta akan memperebutkan piala Ketua Umum HDCI Irjen Pol Teddy Minahasa. Jusri Pulubuhu, praktisi road safety sekaligus Founder & Lead Instructor Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) menjadi salah satu peserta yang ikut dalam ajang ini.

Jusri akan mewakili HDCI Kaltim Drag Rage Racing Team, Bimo Custombike. Pria plontos ini, akan menggunakan dua unit Harley Davidson Dyna dan Road King, di track Run Way Pantai Depok, Parangtritis, Jogjakarta 16 September 2022.

Baca Juga: Cara HDCI Tangerang Isi Kegiatan Di Bulan Ramadan

Jusri akan turun di kelas bracket 12, 11 detik, Dyna, All Touring, dan FFA dengan kedua unit motor Harley Davidson. Sebagai informasi, HDCI merupakan club motor Harley Davidson yang anggotanya cukup banyak, tersebar di seluruh Provinsi Indonesia.