POPULAR STORIES

Formula 1 2023 Punya 6 Jadwal Sprint Race

Formula 1 2023 Punya 6 Jadwal Sprint Race Dok : F1

KabarOto.com - Formula 1 telah merilis tempat yang akan menjadi tuan rumah F1 Sprint Race pada 2023. Jumlahnya kini dua kali lipat. Pada tahun 2021 dan 2022 digelar 3 Sprint Race, sementara untuk musim depan digelar 6 Sprint Race.

Sesi kualifikasi bergeser ke hari Jumat, demi mengatur grid balapan 100 km (Sprint Race) pada hari Sabtu, dan hasil balapan akan mengurutkan posisi start saat balapan hari Minggu.

Tahun depan, Sprint Race akan diadakan di Azerbaijan (Sirkuit Kota Baku), Austria (Red Bull Ring), Belgia (Spa-Francorchamps), Qatar (Sirkuit Losail), Amerika Serikat (Circuit of The Americas) dan Sao Paulo, Brasil (Interlagos).

Baca Juga : Mobil F1 Paling Inovatif, Berkembang Dan Dominan Di 2022

Interlagos melanjutkan posisinya sebagai tempat Sprint setelah 2 tahun (2021-2022) jadi tuan rumah. Namun Silverstone, Monza, dan Imola yang pernah menjadi tuan rumah Sprint, tidak digunakan lagi.

Pemilihan 2023 bukan sembarangan, penelitian dilakukan tentang trek mana paling cocok untuk format tersebut. Termasuk peluang menyalip, balapan jarak dekat, dan bagian kecepatan tinggi dirancang untuk memastikan aksi di trek kompetitif selama 3 hari.

Baca Juga : Max Verstappen Dapat Hadiah Honda Acura NSX Type S

“Kami telah melihat reaksi yang sangat positif terhadap acara F1 Sprint selama dua tahun pertama penyelenggaraannya, dan kami tidak sabar untuk memberikan lebih banyak aksi kepada para penggemar dengan enam acara tahun depan, termasuk Sprint F1 AS pertama kami di Austin,” kata Presiden dan CEO Formula 1, Stefano Domenicali.

Jadwal Sprint Race F1 2023 :

1. GP Azerbaijan (Sirkuit Kota Baku) 28-30 April 2022

2. GP Austria (Red Bull Ring) 30 Juni - 2 Juli 2022

3. GP Belgia (Spa-Francochamps) 28-30 Juli 2022

4. GP Qatar (Sirkuit Losail) 06-08 Oktober 2022

5. GP Amerika Serikat (Sirkuit Amerika) 20-22 Oktober 2022

6. GP Brasil (Interlagos) 3-5 November 2022