POPULAR STORIES

Hadapi WSBK 2023, GYTR GRT Yamaha Luncurkan Motor Dan Pembalap Baru

Hadapi WSBK 2023, GYTR GRT Yamaha Luncurkan Motor dan Pembalap Baru Remy Gardner dan Dominique Aegerter siap menghadapi WSBK 2023 (foto : Yamaha Motor Racing)

KabarOto.com – Tim GYTR GRT Yamaha resmi meluncurkan motor bersama line-up pembalap baru, yaitu Dominique Aegerter dan Remy Gardner untuk menghadapi World Superbike (WSBK) 2023.

Yamaha YZF-R1 versi tim pabrikan, akan dikendarai oleh Dominique Aegerter dan Remy Garder.

Baca Juga : Pata Yamaha Luncurkan Motor Dan Pembalap Menghadapi WSBK 2023

Remy Gardner dan Dominique Aegerter

Gardner yang hijrah dari MotoGP, menggantikan posisi Garret Gerloff yang pindah ke Bonovo BMW. Secara tampilan, kuda besi GRT Yamaha memiliki sedikit ubahan dari sisi livery, sisanya masih sama seperti musim lalu. Pada sesi tes pra musim pertama, Aegerter berhasil finis di posisi 6 besar.

“Saya sangat menantikan balapan dengan warna baru ini. Kami telah menjalani waktu yang baik di tes pramusim pertama. Saya pikir, kami bekerja sama dengan baik," jelas Dominique Aegerter. Tujuan mereka adalah terus berkembang di setiap balapan. "Kami yakin, bisa mencapainya. Saya tidak sabar menantikan kejuaraan baru yang lebih menarik,” ungkap Dominique Aegerter.

Baca Juga : Aruba.it Luncurkan Ducati Panigale V4R Untuk Hadapi WSBK 2023

Gardner siap memulai petulangan baru di WSBK 2023

Sementara, Gardner yang gagal dalam petualangan di MotoGP bersama Tech3 KTM, mencari jalan baru dengan hijrah ke WSBK bersama GRT Yamaha. Dirinya berharap bisa tampil lebih baik di kelas tersebut.

“Akhirnya saya bisa melihat diri saya sendiri dengan warna biru. Saya sangat antusias menjalani babak baru ini bersama tim dan motor baru," jelasnya. Tim ini, menurutnya Mereka (tim) sangat luar biasa. "Kami memiliki chemistry baik sejak tes pertama. Saya tidak sabar untuk memulai musim 2023 ini,” ungkap Remy Gardner.