POPULAR STORIES

Hasil MotoGP Spanyol 2022 : Bagnaia Kalahkan Quartararo

Hasil MotoGP Spanyol 2022 : Bagnaia Kalahkan Quartararo Sumber Foto : MotoGP & pihak tim

KabarOto.com – Pembalap tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia meraih kemenangan pertama seri MotoGP 2022 di Sirkuit Jerez, Spanyol, hari ini (01/05).

Sejak awal balapan, Bagnaia mampu memanfaatkan posisi start terdepan. Mampu melesat sejak awal hingga finish pertama dengan catatan waktu 41:00,554 detik. Di belakang Bagnaia, ada Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dengan gap wakltu 0,285 detik. Lalu, Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dengan gap +10,997 detik.

Baca juga: Jorge Lorenzo Resmi Menjadi Legenda MotoGP

Bagnaia dan Quartararo mampu menciptakan jarak dari pembalap kelas premier lainnya saat balapan berjalan dua lap. Yang membuat duel Ducati vs Yamaha. Sepanjang balapan, El Diablo terus memberikan tekanan. Tetapi, pembalap bernomor 63 itu mampu tampil tenang dan tidak membuat kesalahan.

Quartararo raih podium kedua

Performa konsisten Bagnaia membuat Quartararo bekerja keras untuk memangkas gap. Pertengahan lomba, rider Ducati itu sempat unggul jauh mendekati satu dettik. Tetapi, jarak anatara keduanya masih dapat dipangkas oleh Quartararo.

Lima lap tersisa, Quartararo mulai mendekat. Usahanya dalam manajemen ban telah membuahkan hasil. Jaraknya kini 0,707 detik. Dirinya juga mampu mendekati Bagnaia di dua lap terakhir hingga akhirnya mereka terpaut hanya 0,285 detik.

Aleix raih podium ketiga

Baca juga: Dua Pembalap Federal Oil Akan Tampil Maksimal Di MotoGP Spanyol

Kali terakhir Bagnaia meraih podium tertinggi pada seri penutup GP Valencia 2021. Torehan kemenangan GP Spanyol ini juga mengulangi keberhasilan Ducati, yang musim lalu di raih oleh Jack Miller (Ducati Lenovo).

Hasil podium MotoGP Spanyol 2022

Berikut Hasil MotoGP Spanyol 2022 :

  1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) 41:00,554 detik

  2. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) +0,285 detik

  3. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) +10,997 detik

  4. Marc Marquez (Repsol Honda) +12,676 detik

  5. Jack Miller (Ducati Lenovo) +12,957 detik

  6. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +13,934 detik

  7. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +14,929 detik

  8. Enea Bastianini (Gresini Racing) +18,436 detik

  9. Marco Bezzechi (Mooney VR46) +18,830 detik

  10. Brad Binder (Red Bull KTM) +20,056 detik