POPULAR STORIES

Jeep Wrangler Rubicon 4xe, Senyap Dan Tanpa Emisi

Jeep Wrangler Rubicon 4xe, Senyap dan Tanpa Emisi

KabarOto.com - Bagi penggemar Jeep Wrangler memang tak pernah mengeluhkan konsumsi bahan bakarnya. Paham konsekuensinya memiliki mobil penggerak 4x4 dan kebanyakan digunakan di perkotaan dengan kondisi padat lalu lintas.

Tapi sepertinya ada kelegaan untuk generasi terbaru Jeep Wrangler. Dikaabrkan sudah tersemat sumber tenaga elektrifikasi 4xe. Sama seperti Renegade dan Compass, Jeep Wrangler Rubicon 4xe ini menjadi pilihan global tahun 2021.

Baca juga: Jeep Compass dan Renegade Versi Plug-in Hybrid Meluncur di Eropa



Sobat KabarOto yang berniat menebusnya, patut bersabar dan berkomunikasi dengan diler Jeep terdekat. Sebab kabarnya Wrangler 4xe ini hanya disebar di Eropa, Tiongkok dan Amerika Serikat awal tahun depan.

Di atas kertas, kabarnya disematkan mesin empat silinder segaris berteknologi tinggi 2.000 cc turbocharger. Dipadu transmisi ZF delapan percepatan TorqueFlite mengerahkan ke seluruh roda memiliki total tenaga 375 dk dan torsinya 637 Nm.



Wrangler 4xe akan dipasarkan secara global dengan koneksi pengisian sesuai negara tujuan. Direncanakan dibuat di FCA Toledo Assembly Complex, Ohio. Kapasitas baterai 400 volt 17 kWh terdiri dari 96 sel lithium. Dipadu sepasang motor listriknya mampu menempuh jarak 40 km untuk sekali pengisian.

Perihal pengisian baterai juga mudah, cukup menekan penutup di bagian depan tulisan Wrangler 4xe. Ada indikator kapasitas baterai saat pengisian. Tenang, Wrangler Rubicon 4xe ini sudah berstatus Trail Rated. Tak perlu ragu menerabas genangan setinggi 76 cm.



Ada tiga pilihan berkendara yakni Hybrid akan memadukan mesin 2.000cc dan motor listrik. Saat melaju akan mendahulukan motor listrik, mesin akan menyala bila dibutuhkan tenaga lebih kuat atau baterai sudah mulai menipis kapasitasnya.

Pilihan kedua adalah berkendara dengan murni listrik alias mode Electric. Motor penggerak mengambil alih semua pergerakan Wrangler 4xe.



Pilihan lain adalah eSave, prioritas penggunaan mesin 2.000 cc. Energi listrik bisa dipilih pengguna saat lalui jalan kota. Bisa dioperasikan melalui monitor Uconnect melalui laman Hybrid Electric memilih Battery Save dan Battery Charge.

Baca juga: Jeep Wrangler Rubicon 392 Concept, Menjegal Ford Bronco?

Wrangler 4xe ini sudah terpasang regenative braking. Sehingga baterai bisa diisi ulang secara otomatis saat melakukan pengeman.



Menandai Wrangler 4xe saat ditemui di jalan adalah warna New Electric Blue di bagian depan dan belakang. Ditemui tulisan 4xe juga di sudut mobil.

Oh iya, Eksterior tersedia 10 pilihan warna yakni Black, Bright White, Firecracker Red, Granite Crystal Metallic, Hella Yella, Hydro Blue, Sting-Gray, Snazzberry, Sarge, dan Billet Silver Metallic.