POPULAR STORIES

Masa Sosialisasi, Tol Desari Seksi II Dibuka Secara Gratis

Masa Sosialisasi, Tol Desari Seksi II Dibuka Secara Gratis Tol Desari Seksi II (PUPR)

KabarOto.com - Dalam rangka meningkatkan konektivitas kawasan Jabodetabek, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan pembangunan Tol Depok - Antasari (Desari) Seksi II Brigif - Sawangan, dan juga telah dibuka untuk umum mulai Jumat (3/7).

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan Jalan Tol Desari rencananya akan terus dilanjutkan pembangunannya sampai Salabenda, Kabupaten Bogor sepanjang 6,5 km dan akan terkoneksi dengan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR).

Baca Juga: Tolak Rasisme, Mercedes Ganti Tampilan Mobil Balap F1 2020

Nantinya, apabila telah rampung Tol Desari akan mengurangi beban lalu lintas Tol Jagorawi. Di samping itu bakal mempercepat waktu tempuh penduduk di Selatan Jakarta menuju Bogor.

"Jalan tol ini sejajar dengan Tol Jagorawi, sehingga nanti kalau jalan tol ini tersambung sampai di Bogor, maka sekitar sepertiga arus lalu lintas di Jagorawi akan pindah ke sini terutama bagi pengendara yang melintasi Kebayoran - Pasar Minggu menuju Bogor," ujar Basuki.

Akan dilanjutkan ke seksi berikutnya

Tol Desari Seksi II memiliki panjang 6,3 km dengan empat gerbang yakni Gerbang Krukut 1 (keluar tol), Gerbang Krukut 4 (masuk tol), Gerbang Sawangan 1 (keluar tol) dan Gerbang Sawangan 4 (masuk tol). Tol Desari Seksi 2 ini berakhir di jalan nasional Jalan Raya Sawangan, Jawa Barat.

Pembukaan Tol Desari Seksi II, dilakukan oleh Kepala Badan Pengatur Jalan Tol Danang Parikesit sebagai bentuk sosialisasi ke masyarakat, di mana para pelintas tidak dikenakan tarif (gratis) hingga dua minggu ke depan.

"Para pelintas diimbau untuk menaati rambu lalu lintas yang berlaku, menjaga kecepatan maksimal dan menjaga kebersihan jalan tol," ujar Danang dalam keterangan resminya Minggu (5/7).

Baca Juga: Mercedes-AMG GT R Safety Car F1 Hadir Dengan Livery Baru

Ia menambahkan, Tol Desari Seksi II, merupakan bagian dari Tol Desari Seksi 1 Antasari - Brigif yang telah diresmikan Presiden Joko Widodo pada 27 September 2018.

Tol Desari memiliki total keseluruhan panjang 21,60 Km dan terbagi menjadi terbagi dalam 3 seksi, yaitu Seksi I Antasari - Brigif sepanjang 5,80 km, Seksi II Brigif - Sawangan sepanjang 6,30 km, Seksi III Sawangan - Bojong Gede sepanjang 9,50 km yang ditargetkan beroperasi pada Januari 2021.