POPULAR STORIES

Tanda-tanda Kaca Film Harus Segera Diganti

Tanda-tanda Kaca Film Harus Segera Diganti

KabarOto.com - Kaca film memiliki fungsi yang sangat penting di sebuah mobil. Kegunaannya mengurangi pantulan sinar matahari yang membuat suasana kabin tidak terlalu panas.

Kaca film juga memperingan kinerja Air Conditioner (AC), karena panas di dalam mobil menjadi berkurang, suasana pun menjadi nyaman karena sejuk yang dikeluarkan AC terasa oleh semua penumpang.

Baca Juga: Pilih Kaca Film Yang Menggunakan Teknologi Ini Agar Aman Dan Nyaman

Namun tahukah Anda, kaca film juga memiliki usia yang habis masanya. Lalu seperti apa tanda-tanda kaca film harus segera diganti? Arief Hidayat, CEO Wealthy Group memberikan informasi tanda-tanda kaca film harus segera diganti.

Menurut Arief, jika kaca film warnanya sudah mulai memudar itu tanda jika fungsi kaca film sudah mulai berkurang, dan mesti segera diganti. "Kalau sudah mulai menghilang warnanya itu tanda harus diganti."

Kaca Film Photochromic wealthy

Selanjutnya, tanda kaca film yang harus segera diganti biasanya keluar balon (bubble). "Pada saat pabrik memproduksi kaca film, lem dan warna dijadikan satu, lalu diproduksi. Nah, kalau sudah keluar bubble itu tanda harus segera diganti," tambahnya.

Usia kaca film Ionic dari Wealthy menurut Arief sekitar 4 tahun. "Namun setelah 4 tahun yang berkurang hanya fungsi dia mengeluarkan ion negatif. Sementara fungsi untuk menolak panas ataupun ultraviolet tetap bekerja baik," sambung pehobi mobil keluaran Jerman ini.

Ionic merupakan bagian yang ada pada kaca film, fungsinya menolak sinar matahari masuk ke kabin, membuat panas matahari berkurang dan membuat nyaman penumpang.

Wealthy sendiri memiliki 3 produk, di antaranya Auto Tinted Window Film, Photochromic yang sudah mereka perkenalkan beberapa waktu lalu dan yang terbaru Ionic Window Film.

"Kami hadir dengan top quality yang memberikan garansi dan kepuasan konsumen. Jadi pada waktu pemasangan kaca film tidak boleh ada perubahan di kaca mobil," terang Arief.

Baca Juga: Selain Sunscreen, Ternyata Kaca Film Bisa Lindungi Kulit Dari Paparan Sinar UV

Menurut dia, setiap kaca film harus ada safety, infrared injection dan UV rejection. "Kaca film kami ada filtering untuk sinar yang sangat terang, kemudian service protection-nya seperti lecet atau karat, merek lain tidak bisa hilangkan, kami bisa," paparnya.