POPULAR STORIES

Uji Ketangguhan Produk, Honda Brio Berpelek HSR Keliling Pulau Jawa

Uji Ketangguhan Produk, Honda Brio Berpelek HSR Keliling Pulau Jawa

KabarOto.com – Bukan hanya sebagai pendukung tampilan mobil, pelek juga harus memberikan keamanan dan kenyamanan saat berkendara.

Untuk membuktikan hal tersebut, HSR Wheel menguji produknya lewat Obri On The Day (OOTD) Vol.2 yang merupakan perjalanan menuju 13 kota di Pulau Jawa selama 17 hari.

Baca Juga : Ternyata, Pelek OEM Beberapa Merek Mobil Ini Buatan Indonesia

Dalam pengujiannya, Aldhy Rais pemilik Honda Brio yang diberi nama ‘Obri’ ini menggunakan pelek berbeda, yakni HSR Minas dan Gymkana yang dibalut dengan ban Accelera.

Perjalanan jarak jauh ini dilakukan untuk menguji kekuatan dan ketahanan dari pelek HSR. Selama perjalanan, Aldhy memilih jalur selatan Pulau Jawa. Selain menikmati pemandangan yang indah, juga untuk menguji kekuatan pelek pada banyak jalan yang rusak, berlubang ataupun bergelombang.

Baca Juga : Nih, Tips Supaya Pelek Mobil Aman Dari Pencurian

“Velg HSR dibalut dengan ban Accelera emang terbukti kualitas dan kekuatannya, pada saat roadtrip kemarin. Kita melalui daerah pegunungan seperti Sukabumi, Bandung, Tasik, Tegal, hingga Cipali yang beberapa medan jalannya rusak,” ucap Aldhy Rais.