POPULAR STORIES

Zapp I300, Skutik Listrik Dibanderol Rp100 Jutaan

Zapp i300, Skutik Listrik Dibanderol Rp100 Jutaan

KabarOto.com – Perusahaan startup asal Inggris, Zapp meluncurkan skuter listrik untuk meramaikan era kendaraan elektrifikasi yang menjadi tren di industri otomotif saat ini.

Sebelumnya, Zapp pernah memperkenalkan konsep skuter listrik pada 2018. Kini, perusahaan merealisasikan janjinya dengan meluncurkan produknya yang diberi nama Zapp i300.

Baca Juga : Konsep Motor Listrik Ducati 860-E Concept Masih Sebatas Mimpi

Salah satu nilai jual dari Zapp i300 adalah desainnya futuristik dan bentuk sasis yang unik. Memiliki bobot 90 kilogram, skutik listrik ini mengusung desain yang tegas di depan dan sporty di belakang.

Zapp mengklaim, selain desain yang futuristik, produknya ini juga memberikan kenikmatan berkendara yang menyenangkan.

Baca Juga : Perkenalkan DAB Concept E, Motor Listrik Asal Perancis Seharga Rp295 Jutaan

Untuk mendukung performanya, Zapp i300 dibekali dua baterai berkapasitas 1,4 kW yang masing-masing memiliki berat 5,4 kilogram. Selain itu, skutik listrik ini mampu menghasilkan tenaga 19 dk, dengan kecepatan maksimal 90 km/jam.

Soal harga, Zapp 1300 dibanderol USD 7.500 atau setara Rp108 jutaan. Hmm, ada niatan menebusnya Sob?