POPULAR STORIES

Cara Adira Finance Berikan DP 0% Untuk Kredit Kendaraan Bermotor

Cara Adira Finance Berikan DP 0% untuk Kredit Kendaraan Bermotor Tidak semua customer akan diberikan DP 0% dilihat segmentasi.

KabarOto.com - Aturan yang diberikan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentang relaksasi DP kredit kendaraan 0% menuai banyak komentar, baik dari dealer maupun dari perusahaan pembiayaan. Adira Finance sebagai salah satu perusahaan pembiayaan pun menanggapi aturan tersebut.

Baca Juga: Adira Finance Siapkan Milliaran Rupiah Untuk Lunasi Cicilan Konsumen

Niko Kurniawan, Direktur Penjualan, Servis dan Distribusi Adira Finance mengatakan, Adira akan menerapkan aturan DP 0% untuk kendraan bermotor dengan sangat hati-hati. "Tidak semua customer akan diberikan DP 0%, by segmented, tidak semua orang," paparnya.

Aturan ini memang akan melonggarkan untuk bermain lebih besar, namun Niko sekali lagi menyatakan tidak semua konsumen. "Sampai hari ini belum dijalankan, masih kita pelajari segmen konsumen yang paling tepat," jelasnya.

Adira Memilah konsumen untuk diberikan DP 0%

Niko juga tidak menyangkal jika ada aturan 0% pasti ada konsumen yang nakal. Karena berdasarkan pengalaman ada konsumen baru satu bulan sudah hilang, Adira pun menurut Niko langsung mencarinya.

Baca Juga: Beli Motor Premium Bisa Di Sobat Riders Adira Finance, Sob!

"kalau memang konsumen ada kesulitan keuangan bisa minta tolong, kita bisa kasih waktu sampai tiga bulan, situasi konsumen kan macam-macam. Bunga tetap berjalan tapi ya," tambahnya.

Belum lagi menurutnya ada sindikat yang mengambil motor tetapi menggunakan identitas orang lain, begitu ditagih alamatnya berbeda. Ini yang diantisipasi oleh Adira saat menerapkan aturan DP 0%.