POPULAR STORIES

Galeri Maserati MC20 Yang Resmi Melantai Di Indonesia

Galeri Maserati MC20 yang Resmi Melantai di Indonesia Kipli

KabarOto.com - Berselang hampir 2 tahun sejak peluncuran perdananya di Modena, Italia, Maserati MC20 akhirnya perdana melantai di Indonesia lewat importir umum (IU) di TDA Luxury Toys, Jakarta Selatan.

Maserati MC20 dikenal dengan debut perdananya dalam menggunakan mesin buatannya sendiri, yakni Nettuno. Mesin tersebut memiliki konfigurasi V6 dengan tenaga mencapai 621 dk dengan torsi 730 Nm.

Baca juga: Hanya 15 Unit, Morgan Plus Four Dan Plus Six Resmi Dijual Di Indonesia

Klaimnya, supercar tersebut sanggup berakselerasi dari 0-100 kpj hanya perlu kurang dari 2,9 detik, sebelum mencapai kecepatan tertinggi yang klaimnya lebih dari 325 kpj.

MC20 merupakan mobil dengan bobot total di bawah 1.500 kg, sehingga rasio berat dengan tenaga mencapai 2,33 kg/dk. Hal tersebut bisa terjadi karena sasis dan material lain mobil ini terbuat dari material carbon fiber yang diklaim tanpa mengorbankan kenyamanan.

Baca juga: Legal Dipakai Jalan-jalan, Mobil Tubular BAC Mono Resmi Dijual Di Indonesia

Di dalam kabinnya terpasang dua layar 10 inci, untuk kokpit dan satu lagi untuk Maserati Touch Control Plus (MTC Plus MIA) dengan beberapa fitur yang terpasang. Maserati menyediakan enam warna baru untuk MC20 yaitu Bianco Audace, Giallo Genio, Rosso Vincente, Blu Infinito, Nero Enigma dan Grigio Mistero.