POPULAR STORIES

Kabar Baik, Spoon Sports Buat Komponen Honda Civic Estilo

Kabar Baik, Spoon Sports Buat Komponen Honda Civic Estilo

KabarOto.com – Peminat Honda Civic Estilo zaman sekarang memang jadi ramai kembali. Entah dibiarkan sesuai standar OEM sebagai investasi, ataupun dimodifikasi sesuai selera. Namun namanya mobil sudah cukup tua maka komponen bodi pastinya sulit ditemukan dalam kondisi baru.

Tapi ada kabar baik nih dari Spoon Sport, pasalnya mereka kembali memproduksi dua komponen bodi untuk Civic EG6 lansiran tahun 1992 hingga 1995. Di Indonesia sendiri Civic ini lebih dikenal dengan nama Estilo atau Civic buntung, sebab ada versi sedan juga bernama Genio.

Kedua komponen ini merupakan bumper depan dan juga sepasang fender depan. Bahannya sendiri menggunakan FRP atau kepanjangannya Fibre Reinforced Plastic yang pastinya terjamin kekuatannya. Dan dibuat langsung dari Jepang.

Baca Juga : Daihatsu Copen Rasa GT-R R35, Lepas Status Mobil Imut

Menggunakan warna bahan dasar putih, untuk bumper depan versi Spoon sedikit berbeda dengan OEM. Sebab bawaannya masih menggunakan cover airdam dan terdapat cover foglamp. Sementara bumper ini lebih sporty, sebab baik airdam dan cover foglamp hanya ditutupi jaring kawat saja, karena memang tujuannya agar pendinginan lebih maksimal di ruang mesin.

Baca Juga : Mengenal Apa Itu Spoon Sport

Kalau fender bentuknya masih sama kok seperti pabrikan, tidak ada ubahan lekukan atau pun model. Tapi ukurannya sedikit lebih lebar sekitar 9 mm. Sehingga tampilannya tetap OEM namun terlihat lebih berisi.

Soal harganya, untuk bumper dibanderol sekitar US$1,580 atau setara Rp23 jutaan. Sementara fendernya dihargai US$1,344 atau Rp20 jutaan sepasang. Harga tersebut belum termasuk cat, sob!