POPULAR STORIES

Profil - All New Honda Accord

Profil - All New Honda Accord All New Honda Accord (Foto: Wandha/KO)

KabarOto.com - Gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 menjadi ajang pameran berbagai merek otomotif untuk menampilkan produk terbarunya. Salah satunya PT Honda Prospect Motor (HPM) yang merilis All New Accord. Kini penampilannya berubah menjadi lebih elegan, namun tanpa mengurangi kesan mewah.

Bisa dikatakan, HPM juga memberikan kesan sporty terhadap penampilan terbaru produknya ini. Sehingga mobil ini memancarkan karakter sedan premium. Melihat dari eksteriornya lebih detil, All New Accord dilengkapi dengan LED Headlight dengan LED DRL (Day Running Light), dan LED Fog light.

Sedangkan lampu pada bagian belakangnya dikombinasikan dengan LED light bar, serta terdapat LED high mount stop lamp. Selain itu, kaca All New Accord juga dibekali dengan Heat Rejecting Green Tinted Glass.

Baca Juga: Mewah, Honda Luncurkan All New Accord Di GIIAS 2019

Teknologi tersebut berfungsi untuk menolak sinar UV dari matahari, serta mengurangi panas dari sinar matahari yang masuk ke dalam kabin.

All New Accord berjalan dengan pelek berukuran 18 inci bold alloy. Dibekali dengan suspensi MacPherson Strut dan Multi-Link. Bentuknya cukup unik dengan kembangan seperti bunga, namun memiliki lekukan yang tegas. Sedangkan bagian atapnya terdapat shark fin antenna.

Baca Juga: Honda Accord Disulap Jadi Lamborghini Aventador, Sob!

Mobil ini juga dilengkapi dengan kamera belakang yang bisa mengambil beberapa angle, seperti normal view, wide view, dan top view.

Begitupun dengan spionnya yang dilengkapi dengan Lane Watch. Fitur ini dirancang untuk memberikan penghlihatan yang lebih luas pada samping kendaraan. Sehingga dapat meminimalisir blind spot area ketika berkendara.

Masuk ke bagian interiornya, kemewahan dan elegan akan terasa menyatu dengan bahan kulit yang melapisi seluruh bagian. Warna yang dikombinasikan untuk interiornya cukup beragam tetapi mengambil warna-warna netral. Kombinasi warna hitam dan trim kayu memenuhi seluruh tampilannya, mulai dari dasbor hingga pintu.

Baca Juga: Ini Rasanya Nyetir All New Honda Accord Turbo Ke Bandung

Tombol kontrol di bagian pintu depan juga cukup banyak, dilengkapi dengan memory seat sebanyak tiga buah. Pengaturan kursi penumpang terdapat pada sisi jok, sedangkan untuk mengatur bagian dudukan terdapat pengaturan elektrik yang ada pada samping bawah jok.

Begitupun dengan tombol kontrol pada bagian setir yang dilengkapi dengan hands-free telephone switch. Dengan begitu banyak tombol yang ada di area pengemudi, tentu hal ini sangat membantu untuk mengontrol selama perjalanan.

Kerennya, mobil ini sudah dilengkapi dengan wireless charger loh Sob, sehingga tidak perlu menggunakan kabel lagi.

Baca Juga: Menguak Rahasia Di Balik Bodi All New Honda Accord Turbo, Apa Saja?

Berbicara soal fitur hiburan, terdapat layar sentuh berukuran 8 inci yang terintegrasi dengan berbagai pilihan. Seperti audio, smartphone, handsfree, dan sebagainya. Serunya lagi, pengguna bisa mengatur atau mengganti wallpaper sesuka hati loh.

Kerennya lagi terdapat Driver Attention Monitor. Teknologi ini akan memberi peringatan jika konsentrasi pengendara dalam berkendara menurun.

Sedangkan pada konsol tengah bagian belakang, terdapat AC dan port USB. Mobil ini bisa diatur menjadi Quiet Cabin dengan fitur Active Noise Cancellation dan Wheel Resonator. Di mana fitur ini mampu membuat kabin menjadi lebih senyap dan memberikan kenyamanan lebih.

Mesinnya juga jadi andalan nih Sob, dibekali mesin 4 silinder segaris VTEC Turbo dengan Earth Dreams Technology, All New Accord mampu menghasilkan tenaga maksimum 190 dk pada 5.500 rpm. Dan torsi 260 Nm pada 1.600-5.000 rpm. Tenaganya bisa disalurkan pada dua mode, yaitu Sport atau Econ.

Fitur unggulannya yaitu Honda Sensing yang mengedepankan kenyamanan dan keamanan berkendara. Seperti Collision Mitigation Brake System (CMBS). Fitur ini bisa membantu pengemudi untuk mengurangi kecepatan berkendara ketika terdeteksi adanya potensi benturan.

Baca Juga: Uji Fitur Honda Sensing Di All New Honda Accord Turbo, Nyetir Makin Yakin

Kemudian Lane Keeping Assist System (LKAS), yang membantu pengemudi untuk tetap berada pada jalurnya. Hampir sama dengan LKAS, Road Departure Mitigation System (RDM) juga membantu dan menjaga pengemudi untuk tetap pada jalur ketika sistem mendeteksi adanya perpindahan.

Terakhir yaitu Adaptive Cruise Control (ACC) dengan Low Speed Follow. Fitur ini membantu kecepatan kendaraan untuk tetap stabil, dan mengatur jarak di belakang kendaraan yang terdeteksi di depan. Sehingga dapat membantu mengurangi kecepatan secara otomatis tanpa menginjak rem.

All New Honda Accord dijual dengan harga Rp 698 juta, dan tersedia dalam 4 pilihan warna yaitu white pearl, crystal black pearl, modern steel metallic, dan lunar silver metallic.

Mesin
Tipe DOHC, 4 silinder segaris, 16 katup, VTEC, Turbo + DBW
Sistem suplai bahan bakar PGM-FI (Direct Injection)
Diameter x Langkah 73,0 x 89,5
Isi silinder 1.498 cc
Rasio kompresi 10,3:1
Tenaga maksimum 190 dk @ 5.500 rpm
Torsi maksimum 260 Nm @ 1.600 - 5.000 rpm
Dimensi
P x L x T 4.894 mm x 1.862 mm x 1.450 mm
Jarak sumbu roda 2.830 mm
Jarak pijak depan/belakang 1.591/1.603
Kapasitas tangki 56 Liter
Transmisi
Tipe CVT with Earth Dream Technology
Sistem Kemudi
Sistem Dual Pinion EPS
Suspensi
Depan MacPherson Strut
Belakang Multi-Link
Sistem Rem
Depan Ventilated Disk
Belakang Solid Disk
Parking Brake Electric Parking Brake
Ban
Pelek 18 x 8J
Roda 235 / 45 R18
Fitur Keselamatan
Honda SENSING CMBS, LKAS, ACC with Low Speed Follow. RDM
Struktur rangka bodi G-CON ACE
Sabuk Pengaman 3P EL x 2 dan 3P EL x 3
Seat Belt Driver dan penumpang depan
Parking Sensor 4 titik depan dan 4 titik belakang