POPULAR STORIES

Ban Hankook ION Punya Busa Di Dalamnya, Ini Fungsinya

Ban Hankook iON Punya Busa di Dalamnya, Ini Fungsinya Foto : KabarOto.

KabarOto.com - Hankook memperkenalkan ban iON yang akan menjadi andalan untuk mobil listrik. Ada beberapa kelebihan yang dimiliki oleh ban ini, selain masa pakai lebih lama, bobot ringan, dan paling spesial adalah peredaman lebih baik.

Namun ada yang menarik di ban Hankook iON yakni punya busa mengelilingi bagian dalam ban. Busa itu bukan sekadar hiasa, namun merupakan fitur SoundAbsorber.

Seperti namanya, fitur tersebut mampu meredam suara hingga 18% dibanding ban konvensional. "Keunggulan mobil listrik ialah kedap suara dari mobil itu sendiri, jadi ban EV memang dibuat untuk mendukung hal itu. Ban kan bergesekan dengan aspal, dan mengakibatkan timbul suara," kata Aprianto Yuono, National Sales Manager PT Hankook Tire Sales Indonesia.

Baca Juga : Hankook Indonesia Perkenalkan Ban Khusus Untuk Mobil Listrik

Selain peredaman melalui busa, pola alur asimetris dan desain kembangan yang rapat juga menjadi salah satu faktor penting mengurangi road noise saat ban bergesekkan dengan aspal.

Pola alur ban Hankook iON.

Namun memang ban ini belum dijual secara resmi. Hankook baru memperkenalkannya saja, nantinya diprediksi ban tersebut dijual pada bulan Juli atau Agustus 2023.

Baca Juga : Begini Kelebihan Ban Formula E, Hankook ION Race

"Untuk Indonesia kami akan mendatangkannya pada Juli nanti, namun dalam jangka panjang kami berharap ban mobil listrik bisa diproduksi langsung di pabrik kami di Cikarang," tutur Aprianto.