POPULAR STORIES

Coating Saat Musim Hujan Agar Warna Tetap Awet

Coating Saat Musim Hujan Agar Warna Tetap Awet

KabarOto.com - Sejak awal 2020, beberapa wilayah Indonesia cukup sering diguyur hujan deras. Tak jarang hujan ringan ikut membasahi jalanan. Musim seperti ini rentan membuat kendaraan jadi lebih kotor. Pastinya, Sobat KabarOto juga harus lebih ekstra untuk merawat kendaraan.

Air hujan ternyata juga bisa membuat warna kendaraan lebih kusam lho. Apalagi untuk warna putih yang sangat terlihat ketika ada noda atau perubahan warna.

Baca Juga: Hati-Hati Sob, Polusi Dan Air Jadi Penyebab Mobil Putih Cepat Menguning

Air hujan bisa membuat warna kendaraan kusam karena yang menempel tidak hanya air, melainkan sudah bercampur dengan polusi dan partikel-partikel lainnya. Nah, coating bisa jadi salah satu solusi untuk Sobat KabarOto nih.

"Sebenarnya sama aja panas atau hujan, tapi kalau sedang musim hujan mobil yang sudah di coating lebih nggak gampang kusam," jelas Andri pemilik PDV Premier Detailing.

Coating biasanya memberikan efek daun talas juga, Sob. Terkait ketahanannya akan berbeda-beda sesuai dengan bahan yang digunakan. Efek coating juga bisa hilang apabila terkena air terus menerus.

Baca Juga: Begini Cara Melakukan Perawatan Setelah Coating

"Efeknya beda-beda, tapi yang bagus biasanya efeknya kuat banget, yang jelek sebentar saja hilang," jelas Andri.

Supaya efek coating bisa tahan lama, jangan sampai mencuci dengan teknik yang tidak benar ya. Nah, musim hujan begini jangan malas rawat kendaraan kamu agar tidak kusam apalagi sampai muncul jamur.