POPULAR STORIES

Komitmen Terhadap Kebaikan Lingkungan Dan Masyarakat, Hankook Diganjar Penghargaan

Komitmen Terhadap Kebaikan Lingkungan dan Masyarakat, Hankook Diganjar Penghargaan Ilustrasi ban Hankook

KabarOto.com - Produsen ban asal Korea Selatan, Hankook Tire mengumumkan bahwa perusahaannya telah terdaftar di Dow Jones Sustainability Indices World (DJSI World) selama empat tahun berturut-turut.

"Merupakan kehormatan besar untuk menjadi bagian DJSI World, indeks global paling berpengaruh dalam bidang keberlanjutan perusahaan dan investasi. Pencapaian ini membuktikan Hankook sebagai perusahaan terkemuka di dunia, dan satu-satunya perusahaan Asia dalam komponen mobil yang terdaftar di DJSI World," Presiden & CEO Hankook Tire, Hyun Bum Cho.

Baca Juga: Toyota Optimis All New Corolla Altis Bakal Disukai Pasar

Lebih lanjut Hyun mengatakan, bahwa rahasia keberhasilan perusahaannya terletak pada penerapan prinsip keberlanjutan. "Hankook Tire memberlakukan kebijakan khusus untuk menjaga prinsip keberlanjutan ekonomi, lingkungan, dan sosial pada rantai nilai karet alam pada tahun 2018," katanya.

Pabrik ban Hankook di Jawa Barat

Salah satu penerapannya di lingkungan kerja Hankook adalah melalui tujuh komite CSR di dalam perusahaan, dan secara terus-menerus meningkatkan kegiatan CSR untuk menyebarkan pengaruh positifnya kepada masyarakat.

Tak mengherankan pada tahun 2019, Hankook diganjar penghargaan bergengsi tersebut. "DJSI World 2019 melibatkan total 318 perusahaan. Secara khusus Hankook Tire menerima evaluasi yang sangat baik di bidang Corporate Citizenship & Philantropy, Supply Chain Management dan Materialitas," ujar Hyun.

Proses produksi ban Hankook

Selain itu, tahun ini Hankook Tire juga telah dianugerahi status perusahaan teladan di EU-Korea Emissions Trading Scheme Project, sebagai pengakuan atas upaya yang terus menerus untuk mengurangi emisi gas rumah kaca.

Baca Juga: Sosok Mobil Raisa, Yang Siap Bikin Demonstran Mual Dengan 'Nyanyiannya'

"Saya senang bahwa usaha kami diakui secara global. Kami akan menjaga komitmen kuat kami terhadap tanggung jawab sosial perusahaan dan berkontribusi pada pertumbuhan masyarakat kita yang berkelanjutan," tambah Hyun.

Untuk informasi, DJSI adalah penghargaan yang paling terkemuka secara indeks global yang menilai keberlanjutan perusahaan dan investasi.

Penghargaan yang dikembangkan oleh Indeks S&P Dow Jones dan Robeco SAM ini, mengevaluasi kegiatan manajemen perusahaan dalam berbagai aspek seperti pengaruh keuangan, lingkungan, etika dan sosial.