POPULAR STORIES

PPnBM Kendaraan Bermotor Akan Diberikan Bertahap Selama 9 Bulan

PPnBM Kendaraan Bermotor akan Diberikan Bertahap Selama 9 Bulan Mitsubishi Xpander

KabarOto.com - Industri otomotif menjadi salah satu yang terdampak pandemik Covid-19. Guna mendongkrak penjualan otomotif yang terpuruk akibat situasi saat ini, Pemerintah sudah menghadirkan kebijakan atau stimulus untuk sektor ini.

Misalnya, insentif penurunan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) untuk kendaraan bermotor pada segmen kendaraan dengan kapasitas mesin di bawah 1.500 cc, yaitu untuk kategori sedan dan 4x2.

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, dalam pembukaan IIMS Virtual menyatakan, langkah dilakukan, karena Pemerintah ingin meningkatkan kembali pertumbuhan industri otomotif. "Agar nantinya otomotif menjadi sektor yang memberikan kontribusi besar terhadap perekonomian nasional,” terangnya, hari ini (19/02).

Baca Juga: PPnBM Sedan Turun, Ini Harapan Mazda

Namun, dalam memberikan insantif tersebut tidak dilakukan secara langsung, bertahap selama sembilan bulan. Dengan masing-masing tahapan berlangsung selama tiga bulan.

"Insentif PPnBM sebesar 100% dari tarif akan diberikan pada tahap pertama," tambah Agus.

Kemudian selanjutnya PPnBM tahap kedua tarif yang diberikan sebesar 50%, insentif PPnBM 25% dari tarif akan diberikan pada tahap ketiga.

“Besaran insentif ini akan dilakukan evaluasi setiap tiga bulan," tutur dia lagi.

Agus meyakini, kebijakan ini akan mendorong demand side dari industri otomotif. Dia pun optimis, kebijakan strategis tersebut dapat mengakselerasi pemulihan industri nasional dan ekonomi nasional akibat pandemik Covid-19.

Penjualan otomotif, menurut Agus juga perlu didukung aktivitas penjualan virtual. Salah satunya Indonesia International Motor Show (IIMS) virtual. Pameran ini memiliki peran strategis dalam membantu program promosi dan penjualan industri otomotif di awal tahun 2021.

Baca Juga: PPnBM Sedan Turun, Honda Bakal Turunkah Harga?

Menperin berharap, IIMS dapat menjadi ajang untuk memperkenalkan teknologi terbaru dari industri otomotif di Tanah Air, dengan kendaraan yang ditampilkan, meski secara virtual.