POPULAR STORIES

Begini Langkah Yang Bisa Dilakukan Percepatan Perkembangan Kendaraan Listrik

Begini Langkah yang Bisa Dilakukan Percepatan Perkembangan Kendaraan Listrik Foto : Istimewa.

KabarOto.com - Perkembangan kendaraan listrik memang sudah direncanakan oleh pemerintah. Berbagai program pun mulai diterapkan agar masyarakat beralih ke kendaraan listrik.

Namun memang ada beberapa tantangan harus dihadapi. Melalui pertemuan yang dilakukan Arthur D. Little, dijabarkan beberapa langkah yang bisa dilakukan pemerintah untuk mempercepat era elektrifikasi di Indonesia, selain memberikan subsidi dan kebijakkan menguntungkan bagi pemilik kendaraan listrik.

Baca Juga : Chery Bakal Hadirkan Dua Mobil Baru Di GIIAS 2023, Salah Satunya SUV Listrik

Pertama, pemerintah bisa melakukan kerja sama dengan OEM (Original Equipment Manufacture) baru, misalnya di luar pabrikan Jepang yang sekarang menjadi mayoritas merek mobil di Indonesia. Seperti kita tahu, OEM negara lain seperti Hyundai dari Korea, dan Wuling dari Tiongkok juga menjadi kontribusi besar percepatan kendaraan listrik.

Kedua, pemerintah bisa membangun fasilitas produksi nikel tingkat satu, agar dapat menghasilkan baterai dengan kualitas lebih tinggi yang sangat dibutuhkan oleh kendaraan listrik.

Baca Juga : Aturan Tarif Pengisian Kendaraan Listrik Di SPKLU, Maksimal Rp57 Ribu

Ketiga mengembangkan infrastruktur charging station, dan mengikuti perkembangan baterai masa depan misalnya LFP dan Sodium Ion. Sebab Indonesia merupakan salah satu industri dan penghasil nikel terbesar di dunia.

Keempat, bisa juga mendorong start up di Indonesia, dan membangun OEM baru dengan merek lokal. Sama seperti yang dilakukan PTT di Thailand, dan juga Foxconn di Arab Saudi.